Trout acuhkan tuntutan balas dendam Canelo

Kamis, 11 April 2013 - 21:04 WIB
Trout acuhkan tuntutan...
Trout acuhkan tuntutan balas dendam Canelo
A A A
Sindonews.com - Juara dunia kelas menengah junior versi WBA, Austin Trout, menegaskan bahwa dirinya tidak terlalu memusingkan keinginan juara WBC, Saul "Canelo" Alvarez, yang ingin melakukan balas dendam atas kekalahan kakaknya, Rigoberto Alvarez, kepada dirinya dua tahun yang lalu.

Trout pada 20 April nanti, akan menjalani pertarungan unifikasi melawan Canelo di Alamodome, San Antonio, Texas, Amerika Serikat. Dan duel tersebut dimanfaatkan oleh Canelo untuk menuntut balas kekalahan kakaknya dari Trout pada 5 Februari dua tahun yang lalu.

"Saya mengalahkan saudaranya dua tahun lalu dan sekarang begitu pentingkah sekarang? Saya tidak membeli untuk itu... jika Canelo bertarung dengan saya untuk balas dendam, kenapa dia tidak melawan orang-orang lain yang mengalahkan saudaranya? (Padahal) saya bukan satu-satunya (yang mengalahkan kakaknya)."

Trout berujar jika dirinya tidak bisa fokus menggunakan energinya untuk memikirkan hal-hal yang tidak bisa dikendalikannya. "Yang bisa saya lakukan adalah fokus pada hal yang bisa saya kontrol dan itulah yang saya lakukan di atas ring... jika berakhir di tangan hakim, maka itu benar-benar berada di tangan Tuhan. Jika hakim ingin mengenyahkan saya, maka itu berada di antara mereka dan Tuhan."
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8359 seconds (0.1#10.140)