All Indonesia Semifinal gagal terwujud di ganda campuran

Jum'at, 12 April 2013 - 17:19 WIB
All Indonesia Semifinal...
All Indonesia Semifinal gagal terwujud di ganda campuran
A A A
Sindonews.com - Indonesia gagal menciptakan All Indonesia Semifinal di nomor ganda campuran Selandia Baru Terbuka 2013. Ini setelah salah satu pasangan dari tiga wakil Indonesia gagal melaju ke babak empat besar, Jumat (12/4/2013).

Pasangan yang gagal melangkah ke babak berikutnya adalah Irfan Fadhilah/Weni Anggraini. Unggulan kedua itu terhenti langkahnya di babak perempat final setelah kalah dari pasangan Taiwan, Chen Ling Hung/Wu Ti Jung, 21-19, 21-14.

Chen/Wu sendiri akan bertemu pasangan Indonesia lainnya di semifinal. Praveen Jordan/Vita Marissa punya kesempatan untuk membalaskan dendam rekan mereka. Unggulan kelima itu maju ke semifinal setelah mengalahkan unggulan keempat asal Korea Selatan, Shin Baek Choel/ Jang Ye Na, 2022, 21-19, 21-16.

Pasangan Indonesia yang juga lolos adalah Riky Widianto/Puspita Richi Dili. Unggulan pertama ini menyudahi perlawanan Ross Smith/Renuga Veeran lewat pertarungan dua set, 21-13, 21-18. Selanjutnya, Riky/Richi akan ditantang pasangan Korsel lainnya, Kim Dae Eun/Kim So Young.

Jika mampu melewati lawan-lawannya, Praveen/Vita dan Riky/Richi bisa mencetak All Indonesia Final. Jika itu terwujud, Indonesia kembali menunjukkan bahwa ganda campuran mereka memang jadi andalan.
(wir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5191 seconds (0.1#10.140)