Bayern & Barca calon kuat juara Liga Champions
A
A
A
Sindonews.com – Gelandang PSV Eindhoven Mark van Bommel, memprediksi Barcelona atau Bayern Muenchen adalah calon kuat menggondol jawara bergengsi Liga Champions edisi musim 2013 ini. Materi pemain serta kualitas tim menjadi tolak ukur Van Bommel menjagokan kedua tim tersebut.
Pertarungan El Barca kontra Bayern, di semifinal final Liga Champion menarik perhatian Van Bommel. Terlebih kedua tim tersebut pernah dibela sang pemain. Menurut pemain berusia 35 tahun ini, duel dua raksasa Eropa itu, seharusnya tersaji partai pamungkas, mengingat performa luar biasa diperlihatkan kedua tim tersebut pada musim ini.
"Banyak yang mengatakan bahwa Bayern adalah sedikit favori. Tapi aku melihat sesuatu secara berbeda. Tim Barcelona memainkan sepak bola mengagumkan, dan kedua tim sama-sama kuat," kata van Bommel El Mundo Deportivo.
"Bayern dan Barcelona adalah dua tim terbaik di Eropa dan saya yakin bahwa pemenang pertandingan ini akan memenangkan Liga Champions,”jelasnya.
Ketika ditanya tim mana yang bakal melaju ke partai final, Van Bommel menegaskan dirinya tidak memiliki preferensi.”Saya netral. Saya telah bermain untuk kedua klub. Meskipun saya berada di Bayern signifikan lebih lama. Saya yakin bahwa kita akan melihat dua pertandingan besar,”tandas pemain berkebangsaan Belanda tersebut.
Pertarungan El Barca kontra Bayern, di semifinal final Liga Champion menarik perhatian Van Bommel. Terlebih kedua tim tersebut pernah dibela sang pemain. Menurut pemain berusia 35 tahun ini, duel dua raksasa Eropa itu, seharusnya tersaji partai pamungkas, mengingat performa luar biasa diperlihatkan kedua tim tersebut pada musim ini.
"Banyak yang mengatakan bahwa Bayern adalah sedikit favori. Tapi aku melihat sesuatu secara berbeda. Tim Barcelona memainkan sepak bola mengagumkan, dan kedua tim sama-sama kuat," kata van Bommel El Mundo Deportivo.
"Bayern dan Barcelona adalah dua tim terbaik di Eropa dan saya yakin bahwa pemenang pertandingan ini akan memenangkan Liga Champions,”jelasnya.
Ketika ditanya tim mana yang bakal melaju ke partai final, Van Bommel menegaskan dirinya tidak memiliki preferensi.”Saya netral. Saya telah bermain untuk kedua klub. Meskipun saya berada di Bayern signifikan lebih lama. Saya yakin bahwa kita akan melihat dua pertandingan besar,”tandas pemain berkebangsaan Belanda tersebut.
(wbs)