Pakai jersey Chelsea, Cesar dibela Redknapp
A
A
A
Sindonews.com – Kiper Queens Park Rangers (QPR) Julio Cesar menuai kecaman dari fans klub tersebut. Dia dikecam lantaran memakai jersey Chelsea saat merayakan ultah bek Chelsea, David Luiz.
Berbeda sikap ditunjukkan pelatih QPR, Harry Rednkapp. Ia justru membela pemain asal Brasil itu. Menurutnya, aksi tersebut dilakukan Cesar hanya untuk bersenang-senang menyambut ultah kompatriotnya di timnas Brasil.
“Menurut saya itu lucu. Dia berada di rumah temannya yang juga berasal dari Brasil. Itu hanya untuk bersenang-senang. Itu saja,” ungkap Redknapp seperti dikutip Sport Mole, Jumat (26/4/2013)
Kendati mendapatkan dukungan dari sang pelatih. Cesar dikabarkan bakal mendapatkan sanksi indisipliner dari QPR. “Klub telah menyadari foto Julio Cesar telah tersebar di situs jejaring sosial. Foto tersebut di unggah melalui Instagram dan telah dihapus. Klub akan mengurus masalah ini secara internal,” demikian pernyataan QPR seperti dikutip di web resmi QPR.
Sementara itu, Cesar mengatakan apa yang dilakukannya itu hanya candaan dan sama sekali tidak ingin menyinggung suporter QPR.
“Saya ingin mengklarifikasi kalau malam tadi saya datang ke acara ulang tahun David Luiz dengan mengenakan kostumnya dan itu hanya gurauan untuk teman-teman, keluarga dan saya mengenakan kostum itu sebagai dirinya,” ujar Cesar
Berbeda sikap ditunjukkan pelatih QPR, Harry Rednkapp. Ia justru membela pemain asal Brasil itu. Menurutnya, aksi tersebut dilakukan Cesar hanya untuk bersenang-senang menyambut ultah kompatriotnya di timnas Brasil.
“Menurut saya itu lucu. Dia berada di rumah temannya yang juga berasal dari Brasil. Itu hanya untuk bersenang-senang. Itu saja,” ungkap Redknapp seperti dikutip Sport Mole, Jumat (26/4/2013)
Kendati mendapatkan dukungan dari sang pelatih. Cesar dikabarkan bakal mendapatkan sanksi indisipliner dari QPR. “Klub telah menyadari foto Julio Cesar telah tersebar di situs jejaring sosial. Foto tersebut di unggah melalui Instagram dan telah dihapus. Klub akan mengurus masalah ini secara internal,” demikian pernyataan QPR seperti dikutip di web resmi QPR.
Sementara itu, Cesar mengatakan apa yang dilakukannya itu hanya candaan dan sama sekali tidak ingin menyinggung suporter QPR.
“Saya ingin mengklarifikasi kalau malam tadi saya datang ke acara ulang tahun David Luiz dengan mengenakan kostumnya dan itu hanya gurauan untuk teman-teman, keluarga dan saya mengenakan kostum itu sebagai dirinya,” ujar Cesar
(aww)