Wacana pembatasan umur pengurus FIFA

Jum'at, 31 Mei 2013 - 18:32 WIB
Wacana pembatasan umur...
Wacana pembatasan umur pengurus FIFA
A A A
Sindonews.com - Presiden UEFA, Michel Platini, yakin tidak ada keinginan dari para pengurus FIFA untuk membatasi usia pejabat-pejabat senior di organisasi tersebut. Platini mengeluarkan pernyataan ini setelah usul pembatasan mandat dan usia bagi para pejabat FIFA dicoret dari kongres FIFA di Port Louis, Mauritius.

"Presiden (Sepp) Blatter mengatakan bahwa reformasi di tubuh FIFA akan diputuskan di kongres 2013 tapi itu tidak akan terjadi," kata Platini seperti dilansir bbcsport.

Mantan kapten timnas Prancis ini menambahkan bahwa tujuh anggota komite eksekutif FIFA dari Eropa kecewa dengan perkembangan ini.

Ia mengungkapkan bahwa wacana membatasi mandat dan usia pengurus FIFA sudah dibahas selama dua tahun dan dengan pencoretan usul itu dari agenda kongres tahun ini dipastikan pembatasan ini tidak akan bisa diterapkan dalam waktu dekat.

"Ini semua karena usul ini merugikan Blatter, merugikan orang yang berusia 83 tahun. Orang-orang ini adalah penentu. Jelas sekali mengapa usul ini tidak dibahas di kongres," kata Platini.

Proposal ini sebenarnya bagian dari proses reformasi besar-besaran yang dipimpin Blatter sejak dua tahun lalu.

UEFA mengusulkan usia para pejabat senior FIFA maksimal 72 tahun dan masa jabatan presiden tidak lebih dari 12 tahun secara keseluruhan.

Namun beberapa konfederasi lain tidak setuju dan setelah melakukan pemungutan suara hari Selasa (28/05) usul pembatasan usia ini pun dicoret.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1033 seconds (0.1#10.140)