Lorenzo puas performa Yamaha

Sabtu, 01 Juni 2013 - 02:27 WIB
Lorenzo puas performa Yamaha
Lorenzo puas performa Yamaha
A A A
Sindonews.com - Pembalap Yamaha Factory Racing, Jorge Lorenzo mengaku puas dengan performa timnya menyusul hasil menggembirakan sebagai tercepat pada sesi latihan keuda di sirkuit Mugello, Jumat (31/5/2013

Dalam latihan tersebut, juara dunia 2010 dan 2012 itu merebut waktu tercepat 1 menit 48.375 detik, kemudian disusul oleh Rossi di urutan kedua dengan 1 menit 48.409 detik. Pembalap tech 3 Yamaha Cal Crutchlow menyempurnakan pencapaian Yamaha di urutan ketiga.

Sementara itu, kompetitor mereka tim Repsol Honda Dani Pedrosa harus puas di peringkat kelima. Sedangkan rekan setim Pedrosa, Marq Marquez yang sebelum tampil sebagai pembalap tercepat, mengalami nasib sial kali ini justru terjatuh dari motornya. Lorenzo yakin Yamaha akan semakin kompetitif dari hari ke hari.

"Di pagi hari itu basah dan kondisi buruk sehingga kita lebih suka untuk tidak keluar pada akhir FP2 dengan ban slick seperti yang kita pikir itu berbahaya. Kami harus menunggu untuk sore dan kondisi kering,” ujar Lorenzo

"Dari awal pengendara Yamaha yang sangat kuat dan kompetitif yang berarti trek bekerja dengan baik untuk kita tahun ini. Kami harus menunggu untuk perbaikan saingan kami dan kemungkinan perubahan dalam cuaca yang dapat mengubah kinerja kita. Tetapi untuk saat ini kami sangat kompetitif dan bahagia,”terangnya.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1279 seconds (0.1#10.140)
pixels