Abidal terharu di laga terakhirnya bersama Barca

Minggu, 02 Juni 2013 - 02:48 WIB
Abidal terharu di laga...
Abidal terharu di laga terakhirnya bersama Barca
A A A
Sindonews.com - Bek Barcelona, Eric Abidal, terlihat begitu emosional, seusai melakukan pertandingan terakhirnya bersama tim Catalan itu. Abidal, yang berkebangsaan Prancis, tampil sebagai pemain pengganti ketika Barcelona mengalahkan Malaga 4-1 di Nou Camp, Minggu (2/6) dini hari WIB.

Pemain berusia 33 tahun itu akan pergi meninggalkan Lionel Messi dan kawan-kawan, saat kontraknya berakhir pada bulan depan. Abidal sempat menjauh dari lapangan hijau, setelah dia menjalani operasi transplasi tumor. Sambutan para pemain dan pendukung Barca terhadap Abidal begitu meriah dalam pertandingan melawan Malaga.

Sejak didatangkan dari tim Ligue 1 Prancis, Olympique Lyon, enam tahun lalu, Abidal telah memenangkan 15 trofi kejuaraan bersama raksasa Catalan, termasuk empat gelar La Liga dan dua mahkota Liga Champions.

Kini, Abidal mencoba mencari penawaran dari tim lain pada akhir musim ini, setelah pada awal pekan ini, Barca memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak Abidal yang akan segera kadaluarsa.

Sementara itu, tambahan tiga poin dari laga melawan Malaga, membuat Barcelona berhasil mengukir catatan 100 poin di klasemen akhir La Liga musim ini. Itu sama seperti yang ditorehkan oleh Real Madrid ketika menjuara La Liga musim lalu.
(nug)
Berita Terkait
Barcelona Pamer Jersey...
Barcelona Pamer Jersey Anyar Ketiga Khusus Dipakai di Liga Champions
Setelah Xavi, Dani Alves...
Setelah Xavi, Dani Alves Juga Ingin Balik ke Barcelona
Momen Perkenalan Resmi...
Momen Perkenalan Resmi Pertama Aubameyang Berkostum Barcelona
Mengingat Kembali Gol...
Mengingat Kembali Gol Pertama Messi Untuk Barcelona
Hasil Barcelona vs Villarreal:...
Hasil Barcelona vs Villarreal: El Barca Tumbang 3-5
Hempaskan Napoli 3-1,...
Hempaskan Napoli 3-1, Barcelona ke Perempat Final Liga Champions
Berita Terkini
Hasil BAC 2025: Fajar/Rian...
Hasil BAC 2025: Fajar/Rian Susah Payah Pulangkan Wakil Thailand
1 jam yang lalu
Astra Honda Racing Team...
Astra Honda Racing Team Siap Gebrak Mandalika Racing Series 2025
1 jam yang lalu
Hasil BAC 2025: Kejutkan...
Hasil BAC 2025: Kejutkan Juara All England, Fikri/Daniel ke Perempat Final!
2 jam yang lalu
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Afganistan: Laga Pamungkas, Garuda Muda Siap Menggila Lagi
2 jam yang lalu
Hasil BAC 2025: Alwi...
Hasil BAC 2025: Alwi Farhan Tersingkir, Leo/Bagas dan Ana/Tiwi Lolos ke Perempat Final
3 jam yang lalu
Terselip Doa Ibunda...
Terselip Doa Ibunda Evandra Florasta Jelang Timnas Indonesia U-17 vs Afghanistan
4 jam yang lalu
Infografis
Demo Besar Guncang AS...
Demo Besar Guncang AS di 1.200 Lokasi dan 50 Negara Bagian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved