Mourinho minta Courtois pulang ke Stamford Bridge

Rabu, 12 Juni 2013 - 03:22 WIB
Mourinho minta Courtois...
Mourinho minta Courtois pulang ke Stamford Bridge
A A A
Sindonews.com – Pelatih Chelsea, Jose Mourinho meminta Thibaut Courtois untuk kembali pulang ke Chelsea. Mourinho dikabarkan membutuhkan jasa kiper asal Belgia itu.

Courtois di datangkan Chelsea pada 2011 lalu. Namun kiper berusia 21 tahun itu dipinjamkan ke Atletico Madrid. Selama memperkuat klub asal Spanyol itu Courtois mampu tampil impresif. Tak ayal posisinya di bawah mistar gawang Atletico hampir tak tergantikan.

Performa menawan Courtois ternyata membuat Chelsea ingin kembali mempulangkannya pada bursa transfer musim panas ini. Namun Courtois enggan memperkuat The Blues. Ia yakin bakal menjadi penghuni bangku cadangan andai pulang ke Stamford Briidge.

Courtois mengaku bahwa dirinya diminta pulang oleh Mourinho. Tapi ajakan tersebut enggan dipenuhi oleh mantan kiper Genk itu. Pasalnya, ia hanya ingin kembali ke Chelsea jika mendapatkan jabatan sebagai kiper nomer satu.

“Apabila ini semua terserah kepada Mourinho, maka dia akan memiliki saya pada musim depan,” ungkap Courtois seperti dikutip Football Espana, Rabu (12/6/2013)

Courtois mengaku bahwa menjadi kiper utama di level klub menjadi hal yang terpenting baginya. Hal tersebut guna membuka peluangnya untuk mendapatkan panggilan di timnas Belgia yang berpeluang besar berlaga di Piala Dunia 2014 Brasil.

“Saya berkata kepadanya bahwa tahun ini adalah tahun yang penting bagi saya. Saya ingin terus menjadi pilihan nomer satu di timnas Belgia. Untuk bisa seperti itu maka saya harus tetap bermain di level tertinggi karena persainga di timnas cukup ketat,” ucap Courtois.
(dka)
Berita Terkait
Chelsea Ditahan Imbang...
Chelsea Ditahan Imbang Burnley 2-2
Keuangan Chelsea Karut-Marut,...
Keuangan Chelsea Karut-Marut, Ini Cara Thomas Tuchel Semangati Pasukannya
Keok Dari Dinamo Zagreb,...
Keok Dari Dinamo Zagreb, Chelsea Derita Tiga Kekalahan Tandang Beruntun
Momen Arsenal Permalukan...
Momen Arsenal Permalukan Chelsea 5-0 Tanpa Balas
Kalahkan Watford, Chelsea...
Kalahkan Watford, Chelsea Jaga Peluang Lolos di Liga Champions
Willian Dapat Tawaran...
Willian Dapat Tawaran dari 2 Klub Liga Premier Inggris
Berita Terkini
MNCTV Tayangkan Semifinal...
MNCTV Tayangkan Semifinal Futsal Nation Cup 2025, Fafage Banua vs Cosmo JNE
1 jam yang lalu
Final Copa del Rey Barcelona...
Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid, Live di RCTI: Main Dini Hari!
1 jam yang lalu
Saul Canelo Alvarez...
Saul Canelo Alvarez Pertanyakan Status Tak Terkalahkan Terence Crawford
2 jam yang lalu
Seleknas Karate-Do Indonesia,...
Seleknas Karate-Do Indonesia, PB Forki Jaring Bibit Atlet Berprestasi dan Bermartabat
3 jam yang lalu
Dukung Tim Favoritmu!...
Dukung Tim Favoritmu! Saksikan Bundesliga 2024/25 Pekan ke-31 di VISION+
3 jam yang lalu
Siapa Ian Machado Garry?...
Siapa Ian Machado Garry? Petarung yang Tertarik Menguji Islam Makhachev di Kelas Welter UFC
4 jam yang lalu
Infografis
Presiden Ukraina Zelensky:...
Presiden Ukraina Zelensky: China Memasok Senjata ke Rusia!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved