Messi terancam hukuman penjara 6 tahun
A
A
A
Sindonews.com – Kasus penggelapan pajak yang membelit bintang Barcelona Lionel Messi kini menjadi sorotan besar di Spanyol.
Seorang jaksa negara untuk wilayah timur laut Catalonia telah mengajukan gugatan terhadap Messi untuk penipuan pajak penghasilan. Messi dituduh belum membayar pajak sebesar 4 juta euro.
Gugatan itu telah ditandatangani jaksa Raquel Amado dan telah diserahkan untuk diadili di gedung pengadilan di Gava, distrik Barcelona. Dokumen disampaikan kepada pengadilan pada hari ini Rabu (12/6/2013), dengan gugatan terhadap Messi dan ayahnya, Jorge Horacio Messi atas tuduhan penipuan pajak.
Profesor Sandalio Gomez, seorang analisa keuangan olahraga mengatakan jika dinyatakan bersalah Messi dan ayahnya bakal terancam hukuman dua sampai enam tahun.
Menteri olahraga Spanyol Jose Wert juga memberikan tanggapan terhadap kasus ini. Dia menegaskan hukum harus ditegakkan.
”Hukum berlaku sama untuk semua orang, bahkan untuk orang nomor satu sekalipun,” ujar Wert.
Messi sendiri telah membantah tuduhan itu melalui halaman facebook-nya. “Kami baru tahu dari media mengenai klaim yang disampaikan otoritas pajak Spanyol. Kami terkejut dengan berita ini, sebab kami sama sekali tidak pernah melakukan pelanggaran apapun,”tulis Messi dalam status facebook-nya.
“Kami selalu memenuhi semua kewajiban pajak, mengikuti saran dari Konsultan Pajak kami yang akan mengurus mengklarifikasi situasi ini.”
Seorang jaksa negara untuk wilayah timur laut Catalonia telah mengajukan gugatan terhadap Messi untuk penipuan pajak penghasilan. Messi dituduh belum membayar pajak sebesar 4 juta euro.
Gugatan itu telah ditandatangani jaksa Raquel Amado dan telah diserahkan untuk diadili di gedung pengadilan di Gava, distrik Barcelona. Dokumen disampaikan kepada pengadilan pada hari ini Rabu (12/6/2013), dengan gugatan terhadap Messi dan ayahnya, Jorge Horacio Messi atas tuduhan penipuan pajak.
Profesor Sandalio Gomez, seorang analisa keuangan olahraga mengatakan jika dinyatakan bersalah Messi dan ayahnya bakal terancam hukuman dua sampai enam tahun.
Menteri olahraga Spanyol Jose Wert juga memberikan tanggapan terhadap kasus ini. Dia menegaskan hukum harus ditegakkan.
”Hukum berlaku sama untuk semua orang, bahkan untuk orang nomor satu sekalipun,” ujar Wert.
Messi sendiri telah membantah tuduhan itu melalui halaman facebook-nya. “Kami baru tahu dari media mengenai klaim yang disampaikan otoritas pajak Spanyol. Kami terkejut dengan berita ini, sebab kami sama sekali tidak pernah melakukan pelanggaran apapun,”tulis Messi dalam status facebook-nya.
“Kami selalu memenuhi semua kewajiban pajak, mengikuti saran dari Konsultan Pajak kami yang akan mengurus mengklarifikasi situasi ini.”
(irc)