PSIR raih tiga poin tanpa bertanding
A
A
A
Sindonews.com - PSIR Rembang mendapatkan tiga poin tanpa harus mengeluarkan keringat. Dengan tambahan tiga poin ini PSIR saat ini kokoh diperingat enam dengan 17 poin. Manajer tim PSIR Siswanto mengatakan, kepastian kemenangan WO atas Persibo Bojonegoro, setelah manajemen Persibo memastikan tidak menggelar pertandingan dan menyatakan kalah WO.
"Kemarin kami rapat dengan manajemen Persibo, dan akhirnya Persibo memutuskan untuk tidak menggelar pertandingan. Tapi kami merasa rugi karena kami sudah mengeluarkan anggaran cukup banyak untuk hotel dan akomodasi,” terang Siswanto, Sabtu (15/6/2013).
Keputusan untuk tidak menggelar pertandingan ini dikarenakan sanksi dari Komdis PSSI yang tidak mengijinkan sejumlah pemain dan manajemen laskar Angkling Darma –Julukan Persibo- untuk tidak berkecimpung dalam dunia sepak bola selama beberapa waktu.
Sanksi ini diberikan karena komdis menilai Persibo telah melakukan tindakan yang tidak patut di sepak bola yakni berpura-pura cedera, ketika Persibo melawan Sunray Cave JS Sun Hei pada pertandingan Grup F di Piala AFC di Mongkok Stadium pada 9 April 2013 lalu.
“Pada intinya Manajemen Persibo tidak menggelar pertandingan karena tidak siap. Setelah ada keputusan tidak bermain kita langsung kembali ke Rembang dan bersiap menghadapi Semen Padang, PSLS Loksumawe, PSMS Medan, dan Barito Putra," tutupnya.
"Kemarin kami rapat dengan manajemen Persibo, dan akhirnya Persibo memutuskan untuk tidak menggelar pertandingan. Tapi kami merasa rugi karena kami sudah mengeluarkan anggaran cukup banyak untuk hotel dan akomodasi,” terang Siswanto, Sabtu (15/6/2013).
Keputusan untuk tidak menggelar pertandingan ini dikarenakan sanksi dari Komdis PSSI yang tidak mengijinkan sejumlah pemain dan manajemen laskar Angkling Darma –Julukan Persibo- untuk tidak berkecimpung dalam dunia sepak bola selama beberapa waktu.
Sanksi ini diberikan karena komdis menilai Persibo telah melakukan tindakan yang tidak patut di sepak bola yakni berpura-pura cedera, ketika Persibo melawan Sunray Cave JS Sun Hei pada pertandingan Grup F di Piala AFC di Mongkok Stadium pada 9 April 2013 lalu.
“Pada intinya Manajemen Persibo tidak menggelar pertandingan karena tidak siap. Setelah ada keputusan tidak bermain kita langsung kembali ke Rembang dan bersiap menghadapi Semen Padang, PSLS Loksumawe, PSMS Medan, dan Barito Putra," tutupnya.
(akr)