Kongres PSSI bertekad melaksanakan reformasi

Senin, 17 Juni 2013 - 23:05 WIB
Kongres PSSI bertekad...
Kongres PSSI bertekad melaksanakan reformasi
A A A
Sindonews.com - Kongres Tahunan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia PSSI di Surabaya pada 16-18 Juni 2013 akan membahas sejumlah agenda, salah satunya memutuskan nasib enam anggota Komite Eksekutif (Exco) terhukum yang telah disanksi Komisi Disiplin. Ke enam Exco tersebut yakni, Bob Hippy, Sihar Sitorus, Mawardi Nurdin, Tuti Dauw, Widodo Santoso, Farid Rahman.

Menurut Ketua Umum PSSI Djohar Arifin Husein. Dalam sambutannya Djohar mengatakan kongres ini sangat penting membahas sepak bola Indonesia, sekaligus reformasi untuk kemajuan sepak bola kita.

"Amanah reformasi selama ini masih belum dilaksanakan dengan baik, oleh karena itu dari kongres ini diharapkan bisa memberikan reformasi yang baik untuk sepak bola kita. Untuk meningkatkan kualitas kompetisi, kita mendapat kepercayaan oleh FIFA, dan masyarakat menyambut baik," kata Djohar.

Wakil Ketua Umum PSSI La Nyalla Mahmud Mattalitti menjelaskan kelanjutan nasib keenam anggota Exco tersebut diputuskan oleh 100 pemilik suara (voters) yang diundang menghadiri kongres, apakah diampuni atau akhirnya dikeluarkan. Selain memutuskan nasib enam anggota Exco, Kongres Tahunan PSSI juga membahas sejumlah agenda sesuai yang tertuang pada pasal 30 Statuta PSSI. Pasal itu antara lain tentang laporan ketua umum terkait aktivitas dan keuangan organisasi sejak 2011-2012, pembentukan komite pemilihan dan laporan perkembangan kompetisi ISL dan IPL.

"Agenda lainnya penyusunan program kerja dan keuangan tahun 2012-2014, serta membuat rancangan program untuk reformasi PSSI, termasuk reformasi kompetisi liga amatir," tambahnya

Selain dihadiri pemilik suara, kongres juga dihadiri perwakilan dari FIFA, Marco Leal (Manager Member Association), dan Jeysing Muthiah (FIFA DOKL), serta perwakilan AFC, Sanjeevan Balasingam (Director of Member Association).
(wbs)
Berita Terkait
Erick Thohir Terpilih...
Erick Thohir Terpilih Jadi Ketua Umum PSSI, Pengamat: Dia Tahu Cara Menata Sepak Bola
Tuntutan Revolusi PSSI...
Tuntutan Revolusi PSSI Terus Berkumandang saat Konser Salam Satu Jiwa di Gladiator Arena Bekasi
Tuntut Penuntasan Kasus...
Tuntut Penuntasan Kasus Tragedi Kanjuruhan, Suporter Bentangkan Spanduk di Laga Persib VS Persija
FAPSI Dorong Revolusi...
FAPSI Dorong Revolusi Sepak Bola Indonesia
Konser Kopi Darat Sepak...
Konser Kopi Darat Sepak Bola untuk Rakyat Dorong Penuntasan Tragedi Kanjuruhan
Revolusi PSSI, GSR Kembali...
Revolusi PSSI, GSR Kembali Gelar Aksi Menolak Lupa Tragedi Kanjuruhan
Berita Terkini
Futsal Nation Cup 2025:...
Futsal Nation Cup 2025: Gilvan Quattrick, Bintang Timur Surabaya ke Semifinal usai Bungkam Sadakata United 5-3
30 menit yang lalu
Nonton Laga Tunda LaLiga...
Nonton Laga Tunda LaLiga Villarreal vs Espanyol di VISION+, Perebutan Poin Krusial!
1 jam yang lalu
Indonesia Siap Hadirkan...
Indonesia Siap Hadirkan Ice Ring Airdome Pertama di Asia Tenggara!
1 jam yang lalu
76 Indonesian Downhill...
76 Indonesian Downhill 2025: Ternadi Bike Park Jadi Arena Pertempuran Para Downhiller Elite Indonesia
2 jam yang lalu
Cosmo JNE Tumbangkan...
Cosmo JNE Tumbangkan Unggul FC Lewat Adu Penalti di Laga Pembuka Futsal Nation Cup 2025
3 jam yang lalu
Potret Timnas Indonesia...
Potret Timnas Indonesia U-20 Berhadapan dengan Diego Maradona
3 jam yang lalu
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved