Marquez: Raih podium keenam lebih sulit

Minggu, 30 Juni 2013 - 15:39 WIB
Marquez: Raih podium...
Marquez: Raih podium keenam lebih sulit
A A A
Sindonews.com - Marc Marquez menganggap keberhasilan mencapai podium keenam musim ini terasa lebih sulit ketika pembalap Yamaha Tech 3, Cal Crutchlow terus membuntutinya selama balapan di Sirkuit Assen, Sabtu (29/6/) kemarin.

Debutan MotoGP itu berada di bawah tekanan Crutchlow di lap terakhir. Bahkan ia harus bersusah payah mempertahankan posisi runner up pada balapan ditengah cedera jari kanan, sebelum akhirnya Marquez mendapat keuntungan ketika dia kehilangan kendali di dua tikungan terakhir.

Akhirnya pada balapan itu, Valentino Rossi berhasil mengamankan kemenangan kedelapannya di sirkuit Assen ini. Namun Marquez menganggap bahwa pembalap Yamaha itu lebih cepat sedikit dari dia di balapan kali ini.

"Secara keseluruhan kecepatan lebih cepat dari yang diharapkan. Pada awal dan sepanjang balapan kedua pembalap Dani Pedrosa dan Rossi sangat kuat. Bahkan, Rossi mampu lebih cepat dari kami hari ini. Saya hanya bisa melewati Pedrosa menjelang akhir, karena pada awalnya saya punya banyak masalah," cerita Marquez usai balapan dilansir Crash, Minggu (30/6/2013).

"Setelah saya melewati Pedrosa, saya mencoba untuk merebut posisi Rossi. Tapi lengan saya mulai mempengaruhi saya dan saya tidak bisa mengerem dengan cara normal, karena jari saya terluka. Pada akhirnya kami meraih 20 poin setelah pertempuran yang baik dengan Cal dan berpikir saya memiliki pertempuran cukup baik terhadap dirinya," tambahya.

Sepanjang musim ini, Marquez mampu menyelesaikan enam podium dari tujuh balapan di musim ini. Kini ia berada di urutan ketiga klasemen pembalap MotoGP sementara dengan terpaut 30 poin dari rekan setimnya Pedrosa.

"Secara umum, kami telah melakukan pekerjaan yang baik sepanjang akhir pekan. Saya memiliki banyak rasa hormat untuk Jorge Lorenzo hari ini, ia menunjukkan kekuatan yang nyata dan dia melakukan pekerjaan yang besar. Saya juga ingin mengucapkan selamat kepada Rossi, karena saya selalu menikmati ketika Rossi berada di depan," tutupnya.
(wir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5834 seconds (0.1#10.140)