Mourinho klaim buat Lampard bertahan
Rabu, 17 Juli 2013 - 05:17 WIB

Mourinho klaim buat Lampard bertahan
A
A
A
Sindonews.com - Pelatih Chelsea, Jose Mourinho memiliki andil besar menyakinkan Frank Lampard untuk tetap bertahan di Stamford Bridge. Pelatih asal Portugal itu mengutarakan bila sebelum dirinya kembali menangani The Blues -julukan Chelsea-, ia meminta Lampard untuk tak pergi. Seperti diketahui sebelumnya Lampard dikaitkan hijrah ke Amerika Serikat setelah kontraknya sempat tidak diperpanjang The Blues.
Akan tetapi, Chelsea segera berubah pikiran dengan menyodorkan kontrak satu tahun kepada pemain timnas Inggris itu dan Mou mengklaim dirinya lah yang membuat Lampard bertahan hingga saat ini. "Pada saat itu (musim lalu) saya tidak berhubungan dengan klub (Chelsea). Saya hanya berkomunikasi dengan dia (Lampard) sebagai seorang teman karena kami tetap berkomunikasi beberapa tahun ini," ungkap Mourinho seperti dilansir Sky Sports, Rabu (17/7/2013).
Pelatih berjuluk The Special One itu menambahkan pernah menyarankan Lampard untuk tidak bermain di Amerika. Pasalnya sosok pemain seperti Lampard merupakan pemain yang membutuhkan persaingan di level tertinggi pada setiap pekan. Sehingga Mou mengatakan bila Liga Premier Inggris merupakan kompetisi yang tepat.
"Anda menikmati kehidupan Anda selama beberapa tahun di sini. Jadi, saya berpendapat, dia tidak boleh pergi dan mencoba bertahan di Chelsea. Jika Chelsea tidak menginginkan Anda maka cobalah bertahan di Liga Premier Inggris. Dia kemudian berkata kepada saya akan bertahan di Premier League. Dia tidak ingin bermain di klub mana pun," tandasnya.
Akan tetapi, Chelsea segera berubah pikiran dengan menyodorkan kontrak satu tahun kepada pemain timnas Inggris itu dan Mou mengklaim dirinya lah yang membuat Lampard bertahan hingga saat ini. "Pada saat itu (musim lalu) saya tidak berhubungan dengan klub (Chelsea). Saya hanya berkomunikasi dengan dia (Lampard) sebagai seorang teman karena kami tetap berkomunikasi beberapa tahun ini," ungkap Mourinho seperti dilansir Sky Sports, Rabu (17/7/2013).
Pelatih berjuluk The Special One itu menambahkan pernah menyarankan Lampard untuk tidak bermain di Amerika. Pasalnya sosok pemain seperti Lampard merupakan pemain yang membutuhkan persaingan di level tertinggi pada setiap pekan. Sehingga Mou mengatakan bila Liga Premier Inggris merupakan kompetisi yang tepat.
"Anda menikmati kehidupan Anda selama beberapa tahun di sini. Jadi, saya berpendapat, dia tidak boleh pergi dan mencoba bertahan di Chelsea. Jika Chelsea tidak menginginkan Anda maka cobalah bertahan di Liga Premier Inggris. Dia kemudian berkata kepada saya akan bertahan di Premier League. Dia tidak ingin bermain di klub mana pun," tandasnya.
(akr)