Timnas rencanakan bertemu Brunei
A
A
A
Sindonews.com - Setelah melawan Timnas Singapura U-23, Timnas Indonesia U-23 proyeksi Sea Games 2013 dijadwalkan akan menggelar beberapa laga uji coba lainnya. Yang terdekat, rencananya Tim Garuda Muda akan beruji coba dengan Brunei Darussalam pada 14 Agustus 2013 mendatang.
Selain Brunei, Indonesia juga akan beruji coba melawan Timor Leste. Namun, rencana ini belum menemui titik terang.
“Rencananya lawan Brunei Darussalam, 14 Agustus 2013. Tim akan berkumpul 11 Agustus 2013. Praktis, waktu persiapan relatif singkat,” kata pelatih Timnas U-23, Rahmad Darmawan.
“Untuk tempat masih belum ditentukan. Yang pasti untuk waktunya dijadwalkan seperti itu,” sambung pelatih Arema Indonesia itu.
RD telah menggelar dua tahap seleksi. Bulan depan, mantan pelatih Persija Jakarta itu akan menggelar seleksi tahap ketiga untuk menemukan skuad yang utuh jelang SEA Games 2013.
“Proses seleksi tahap pertama dan kedua memang berbenturan dengan jadwal kompetisi yang padat. Solusinya adalah pemain-pemain yang belum ikut akan diikutsertakan di tahap ketiga atau dilihat melalui kompetisi,” beber pelatih berusia 46 tahun itu.
Selain Brunei, Indonesia juga akan beruji coba melawan Timor Leste. Namun, rencana ini belum menemui titik terang.
“Rencananya lawan Brunei Darussalam, 14 Agustus 2013. Tim akan berkumpul 11 Agustus 2013. Praktis, waktu persiapan relatif singkat,” kata pelatih Timnas U-23, Rahmad Darmawan.
“Untuk tempat masih belum ditentukan. Yang pasti untuk waktunya dijadwalkan seperti itu,” sambung pelatih Arema Indonesia itu.
RD telah menggelar dua tahap seleksi. Bulan depan, mantan pelatih Persija Jakarta itu akan menggelar seleksi tahap ketiga untuk menemukan skuad yang utuh jelang SEA Games 2013.
“Proses seleksi tahap pertama dan kedua memang berbenturan dengan jadwal kompetisi yang padat. Solusinya adalah pemain-pemain yang belum ikut akan diikutsertakan di tahap ketiga atau dilihat melalui kompetisi,” beber pelatih berusia 46 tahun itu.
(wbs)