Mourinho tetap tunggu Rooney datang

Jum'at, 26 Juli 2013 - 10:17 WIB
Mourinho tetap tunggu...
Mourinho tetap tunggu Rooney datang
A A A
Sindonews.com - Pelatih Chelsea, Jose Mourinho mengaku tetap tenang terkait proses transfer penyerang Manchester United, Wayne Rooney pada bursa transfer musim panas ini. Meski belum bisa mengamankan jasa penyerang timnas Inggris itu, Mou tetap sabar menunggu Rooney datang meski dirinya juga puas dengan stok lini depan yang dimiliki The Blues -julukan Chelsea-.

"Tidak, saat ini kami belum lagi mengajukan penawaran seperti yang Anda tahu. Kami hanya menyatakan tertarik kepada publik dan secara resmi, setelah itu kami tidak melakukan apapun. Tapi seperti yang saya katakan kami tetap tenang, karena kami senang dengan apa yang kami miliki," terang pelatih asal Portugal itu seperti dilansir Soccerway, Jumat (26/7/2013).

Skuad asuhan Mourinho sendiri baru saja menyelesaikan tur asia mereka dalam persiapan pra-musim dengan meraih hasil sempurna dari tiga pertandingan. Pada pertandingan terakhir mereka, klub asal London itu sukses mencukur Indonesia All-Star dengan skor telah 8-1 di Stadion Gelora Bung Karno di Jakarta, malam tadi.

Sementara itu pelatih berjuluk The Special One tersebut tetap fokus dalam mendatangkan Rooney dengan mencoba mengajukan penawaran, spekulasi yang beredar bila tawaran awal The Blues telah ditolak United, 17 Juli lalu. Meski begitu Mou mengaku tetap tenang, pasalnya lini depan Chelsea saat ini dihuni para penyerang berbahaya seperti Demba Ba, Fernando Torres, hingga Romelu Lukaku.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0675 seconds (0.1#10.140)