Tersandung doping, Harris dilarang tampil lima pertandingan
A
A
A
Sindonew.com - Portland Trail Blazers, kini sedang dirundung kabar yang kurang menyenangkan ketika mengetahui salah satu pemainnya terlibat dalam penggunaan doping. Terrel Harris yang baru direkrutnya Juli lalu itu, terbukti positif mengkonsumsi zat terlarang tersebut.
Kepastian itu didapat, setelah Anti Doping NBA melakukan tes kepada pemain yang berposisi sebagai point guard itu. Seusai melakukan pengecekan, akhirnya badan yang mengurusi permasalahan doping ini menjatukan sanski kepada Harris.
Pemain berusia 25 tahun tersebut harus menerima pil pahit ketika anti doping NBA menjatuhkan sanksi larangan sebanyak lima kali pertandingan. Hukuman itu akan mulai berlaku pada awal pertandingan NBA Oktober mendatang.
"NBA hari ini mengumumkan bahwa Terrel Harris dari Portland Trail Blazers telah ditangguhkan untuk larangan tampil lima pertandingan karena melanggar ketentuan dalam Program Anti-Narkoba NBA/NBPA. Sanksi yang dijatuhkan kepada Harris akan mulai berlaku pada pertandingan pertama NBA," demikian pernyataan resmi NBA dilansir SlamOnline, Selasa (6/8/2013).
Selama dua musim terakhir, Harris sudah memainkan 42 pertandingan. Dia memiliki rata-rata 2,3 poin dan 1,8 rebound.
Kepastian itu didapat, setelah Anti Doping NBA melakukan tes kepada pemain yang berposisi sebagai point guard itu. Seusai melakukan pengecekan, akhirnya badan yang mengurusi permasalahan doping ini menjatukan sanski kepada Harris.
Pemain berusia 25 tahun tersebut harus menerima pil pahit ketika anti doping NBA menjatuhkan sanksi larangan sebanyak lima kali pertandingan. Hukuman itu akan mulai berlaku pada awal pertandingan NBA Oktober mendatang.
"NBA hari ini mengumumkan bahwa Terrel Harris dari Portland Trail Blazers telah ditangguhkan untuk larangan tampil lima pertandingan karena melanggar ketentuan dalam Program Anti-Narkoba NBA/NBPA. Sanksi yang dijatuhkan kepada Harris akan mulai berlaku pada pertandingan pertama NBA," demikian pernyataan resmi NBA dilansir SlamOnline, Selasa (6/8/2013).
Selama dua musim terakhir, Harris sudah memainkan 42 pertandingan. Dia memiliki rata-rata 2,3 poin dan 1,8 rebound.
(wbs)