Jacksen intip kekuatan China secara langsung

Jum'at, 16 Agustus 2013 - 19:33 WIB
Jacksen intip kekuatan...
Jacksen intip kekuatan China secara langsung
A A A
Sindonews.com - Pentingnya laga lanjutan Pra Piala Asia (PPA) 2015 Grup C kontra tim nasional (timnas) China, 15 Oktober mendatang, membuat timnas Indonesia terus bersiap. Selain menggelar laga uji coba, Jacksen F Tiago selaku juru racik tim Garuda, bersiap memantau permainan para pemain Team Dragon, julukan timnas China, secara langsung.

Dalam beberapa bulan terakhir, Boaz Solossa dkk memang disibukan dengan beberapa laga uji coba internasional. Akan tetapi hal tersebut, dinilai tidaklah cukup jika melihat pentingnya laga tersebut. Dimana laga kontra China, akan menjadi penegas langkah tim Garuda. Setelah di dua laga sebelumnya, selalu tumbang.

Keseriusan mengintip kekuatan China, diperlihatkan Jacksen dengan berencana menyaksikan beberapa pertandungan Liga China. Mendapatkan undangan dari sekannya di China, pelatih kelahiran Rio de Jeneiro, Brasil, tersebut, juga dijanjijan diberikan rekaman pertandingan empat laga terakhir timnas China.

Dimana empat laga kemungkinan besar yang dimaksud adalah, saat China ditumbangkan Thailand, 1-5, 15 juni lalu. Bermain imbang, 3-3, saat dijamu Jepang, (21/7), kembali imbang, 0-0, ketika dijamu Korea Selatan, (24/7). Dan terakhir berhasil menundukan Australia, 3-4, 28 Juli lalu.

“Saya akan ke China terlebih dahulu, (hari ini). Saya mendapat undangan dari teman kesana, untuk melihat sebuah pertandingan Liga China. Sekalian teman saya itu, akan menyerahkan rekaman-rekaman pertandingan timnas China dalam empat uji coba terakhir,” ungkap Jacksen, saat dihubungi wartawan, Jumat (16/8/2013)

Jacksen sendiri melihat masih banyak perbaikan di tubuh tim Garuda, setelah melewati berbagai uji coba. Seperti beberapa contohnya, saat ditundukan timnas Belanda, 0-3, (8/6), dihajar Arsenal tujuh gol tanpa balas, (14/7), tumbang dua gol dari Liverpool, (20/7). Dan terakhir berhasil menundukan timnas Filipina, 0-2, di Stadion Manahan, Solo, (14/8).

Untuk membenahi beberapa kekuarangan yang ada, timnas Indonesia pun akan menjalani beberapa uji coba lanjutan. Seperti menjajal kekuatan timnas Hong Kong, yang waktunya masih belum ditentukan. Dan terakhir menjajal tim daerah selection, yang akan digelar pada awal Oktober mendatang.

“Masih banyak yang perlu dibenahi. Beberapa hal yang masih harus diperbaiki adalah keseimbangan di sektor tengah dengan permainan tanpa bola, kolektivitas dibarisan depan, antisipasi bola atas di sektor pertahanan. Dan terakhir, agresivitas dari para pemain sayap,” tutup Jacksen.
(akr)
Berita Terkait
Jelang Laga Timnas Indonesia...
Jelang Laga Timnas Indonesia vs Indonesia, Puluhan Penonton Mulai Berdatangan ke GBK
Welber Jardim Tak Kunjung...
Welber Jardim Tak Kunjung Terlihat dalam Sesi Latihan Timnas Indonesia U-17
Imbangi Skor saat Lawan...
Imbangi Skor saat Lawan Thailand, Statistik Permainan Timnas Membaik
Shin Tae-yong Fokus...
Shin Tae-yong Fokus Pemulihan Timnas Indonesia U-20, Ronaldo Kwateh Sudah Gabung Latihan
Bahagia Timnas U-22...
Bahagia Timnas U-22 Indonesia Sabet Emas, Jokowi Traktir Durian di Medan
Suporter Ultras Garuda...
Suporter Ultras Garuda Nyanyikan Chants Jelang Laga Timnas Indonesia vs Argentina
Berita Terkini
Kejutan! Pangsuma FC...
Kejutan! Pangsuma FC Hancurkan Black Steel FC 4-1, Tantang Bintang Timur Surabaya di Semifinal!
1 jam yang lalu
AHRT Siap Ukir Sejarah...
AHRT Siap Ukir Sejarah Baru di ARRC 2025: Bidik Juara di 3 Kelas!
1 jam yang lalu
Futsal Nation Cup 2025:...
Futsal Nation Cup 2025: Gilvan Quattrick, Bintang Timur Surabaya ke Semifinal usai Bungkam Sadakata United 5-3
3 jam yang lalu
Nonton Laga Tunda LaLiga...
Nonton Laga Tunda LaLiga Villarreal vs Espanyol di VISION+, Perebutan Poin Krusial!
4 jam yang lalu
Indonesia Siap Hadirkan...
Indonesia Siap Hadirkan Ice Ring Airdome Pertama di Asia Tenggara!
4 jam yang lalu
76 Indonesian Downhill...
76 Indonesian Downhill 2025: Ternadi Bike Park Jadi Arena Pertempuran Para Downhiller Elite Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved