Arsenal bantai Fenerbahce

Kamis, 22 Agustus 2013 - 03:27 WIB
Arsenal bantai Fenerbahce
Arsenal bantai Fenerbahce
A A A
Sindonews.com - Kesabaran dan kerja keras Arsenal berbuah manis.Tampil di Stadin Sakrto Saracoglu, pasukan Arsene Wenger sukses membantai tuan rumah Fenerbahce dengan skor telak 3-0 pada playoff pertama Liga Champions, Kamis (22/8/2013).

Kemenangan besar ini seakan membuat Arsenal sudah menjejakkan satu kakinya ke babak utama Liga Champions musim 2013/14. Tidak itu saja, hasil ini juga sedikit menghibur mereka pasca menelan kekalahan pada laga perdana Liga Primer akhir pekan lalu.

Sempat kesulitan menjebol gawang tuan rumah di babak pertama, Arsenal tak putus asa. Mereka mampu menjaga bentuk permainan di babak kedua. Semangat pantang menyerah sepanjang pertandingan mulai membuahkan hasil di menit ke-53 ketika Kieran Gibbs membuka keunggulan berkat gol yang dicetaknya.

Sodoran bola Santi Cazorla berhasil diteruskan Gibbs yang dengan mudah menyarangkannya ke gawang tim asal Turki itu. Unggul 1-0 Arsenal tidak mengendurkan serangan.

12 menit kemudian, Arsenal berhasil memperbesar keunggulan berkat gol Aaron Ramsey. Sepakan pelannya dari luar kotak penalti tak bisa dibendung kiper lawan.

Arsenal makin menjadi dengan mencetak gol ketiga di menit ke-78 melalui titik putih yang dicetak Oliver Giroud. Penalti diberikan setelah Theo Walcott dilanggar di area penalti.

Fenerbahce bukannya tanpa peluang. Mereka mendapat peluang di menit ke-90 melalui Emenike, namun kiper Wojciech Szczesny mampu menepis sepakannya.

Sampai peluit panjang berbunyi, Arsenal berhasil mempertahankan keunggulan 3-0. Hasil imbang tanpa gol di playoff kedua di Stadion Emirates, Selasa (3/9/2013) sudah cukup memastikan Arsenal mendapat satu tiket berlaga di babak utama Liga Champions.
(irc)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6253 seconds (0.1#10.140)