23 Oktober, legenda Setan Merah jajal Bepe Cs

Jum'at, 06 September 2013 - 16:24 WIB
23 Oktober, legenda...
23 Oktober, legenda Setan Merah jajal Bepe Cs
A A A
Sindonews.com - Kekecewaan fans Manchester United yang tidak bisa menyaksikan tim kesayangannya yang sempat batal ke Jakarta, sepertinya bakal sedikit terobati. Pasalnya pada 23 Oktober 2013, mendatang beberapa legenda United akan mampir ke Jakarta untuk melakoni partai bertajuk Battle of Reds melawan legenda sepakbola tanah air yang tergabung dalam tim Indonesia RED.

Franky Paath selaku Direktor Project MC Pro Enterprise yang menjadi promotor pertandingan tersebut mengatakan, pertandingan ini diadakan untuk menjadi semacam reuni bagi para pemain senior. "Ini akan menjadi tontonan yang menarik dan sebuah ajang bagi legenda sepakbola Indonesia untuk tampil merumput lagi," ujarnya dalam jumpa pers di Jakarta, Jumat (6/9/2013).

Sementara itu, Wide P Ananda yang menjadi manajer tim legenda Indonesia menuturkan beberapa pemain senior sudah mengonfirmasi bakal gabung dalam pertandingan ini. "Berhenti itu maksudnya berhenti dari tim nasional, tapi ada beberapa pemain yang masih aktif bermain. Ada Bambang Pamungkas, Hendro Kartiko, Bima Sakti dan Kurniawan," tambah Wide.

Di sisi lain Sasi Kumar selaku agen yang mengumpulkan para legenda United menuturkan, sejumlah legenda seperti Peter Schmeichel dipastikan bakal menyama penggemar United di Jakarta. "Pemain yang sudah konfirmasi yakni Peter Schmeichel, Dwight Yorke, dan Jesper Blomqvist. Schmeichel akan jadi pemain sekaligus manajer," jelasnya

Selain pertandingan, para legenda Setan Merah -julukan United- itu juga dijadwalkan akan menggelar Coaching Clinic dan VIP Dinner pada 22 Oktober 2013. Sekedar informasi, bagi para penonton sendiri pihak penyelenggara pertandingan akan memberikan 5000 tiket gratis kepada para pecinta sepakbola. Untuk mendapatkan kesempatan itu, pecinta sepakbola bisa mengunjungi website jjroyalcoffe.com.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4662 seconds (0.1#10.140)