Guaraldi menyesal beli Bologna

Kamis, 12 September 2013 - 02:59 WIB
Guaraldi menyesal beli...
Guaraldi menyesal beli Bologna
A A A
Sindonews.com - Presiden Bologna, Albano Guaraldi, mengutarakan bahwa dia tengah mencoba untuk menjual klub, yang itu berarti hanya dua tahun setelah dia menyelamatkan klub dari kebangkrutan. Guaraldi mengambil alih bisnis di Stadion Renato Dall'Ara pada 2011, menyusul pengunduran diri pendahulunya, Marco Pavignani.

Pria berusia 53 tahun itu menginvestasikan 11 juta euro di klub untuk menjadi pemegang saham mayoritas, namun banyak kritik dari penggemar setelah terjadi penjualan Saphir Taider, dan memungkinkan Alberto Gilardino untuk kembali bergabung Genoa.

Guardaldi mengakui bahwa dia sekarang menyesal menyelamatkan Bologna dan berharap untuk menemukan pembeli. "Klub ini dijual jika seseorang serius dan bisa diandalkan, yang tawarannya akan mencakup semua uang saya dan mitra investasi saya, investasi saya adalah sekitar 11 juta euro," ucapnya kepada Radio International.

"Saya dapat mengkonfirmasikan bahwa saya menerima gaji sebagai presiden Bologna, tetapi hal ini sering hanya mencakup hipotek di hotel di Carloforte yang disisakan oleh (Presiden sebelumnya, Sergio) Porcedda dan telah berubah dari menjadi aset menjadi liabilitas."

"Jika saya bisa kembali ke masa lalu, saya mungkin tidak akan mengambil saham mayoritas klub."

"Saya menerima presiden karena saya didorong untuk melakukannya oleh euforia mitra saya, bahkan tanpa mempertimbangkan bahwa saya akan menciptakan terlalu banyak harapan di antara para penggemar yang sekarang menghina saya."

"Saat ini, saya benar-benar tidak akan tahu bagaimana untuk menenangkan kembali sebagian dari para fans."

Untuk sementara ini, Bologna menduduki peringkat 17 Liga Italia Serie A, setelah hanya meraih satu poin dari tiga pertandingan awal mereka. Pada Minggu nanti, mereka melakukan perjalanan ke Udinese.
(nug)
Berita Terkini
Kisah Kotor Kekalahan...
Kisah Kotor Kekalahan Tagir Ulanbekov: Sarung Tangan Dicengkeram, Mata Ditusuk, dan Teriak Khabib Nurmagomedov!
3 menit yang lalu
Perbandingan Prestasi...
Perbandingan Prestasi Timnas Indonesia vs Thailand vs Vietnam di Piala Asia Semua Level Umur
31 menit yang lalu
Asa Diaspora di Piala...
Asa Diaspora di Piala Dunia U-17 2025: Siapa Saja yang Berpeluang Bela Garuda Muda?
1 jam yang lalu
Final Piala Asia U-17...
Final Piala Asia U-17 2025: Uzbekistan vs Arab Saudi, Saksikan Pertandingannya Malam Ini Pukul 22.00 WIB Live di iNews
2 jam yang lalu
KO Brutal Gadzhi Rabadanov...
KO Brutal Gadzhi Rabadanov dalam 32 Detik Bikin Khabib Nurmagomedov Terpukau
3 jam yang lalu
Hasil Tinju Dunia: Dalton...
Hasil Tinju Dunia: Dalton Smith Jatuhkan Mathieu Germain 3 Kali, Tatap Gelar Juara Dunia WBC
3 jam yang lalu
Infografis
Tolak Beli TikTok, Elon...
Tolak Beli TikTok, Elon Musk Justru Tertarik Memiliki OpenAI
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved