Barcelona akan dicekal di Ekuador

Kamis, 12 September 2013 - 09:14 WIB
Barcelona akan dicekal...
Barcelona akan dicekal di Ekuador
A A A
Sindonews.com - Keinginan Barcelona untuk memperluas jaringannya di Ekuador mendapatkan perlawanan dari klub lokal setempat. Barca akan berurusan dengan hukum jika tetap mendaftarkan brand Barcelona di negara Amerika Selatan itu
Barcelona Sporting Club adalah klub Ekuador yang telah melayangkan protes resmi terkait terkait keberadaan Barcelona asal Spanyol di Ekuador. Jawaran Liga Ekuador 14 kali itu serius menempuh jalur hukum untuk membendung pengaruh Barca di Ekuador.
"Terkait dengan brand 'Barcelona' di Ekuador, yang valid dan hanya ada satu di wilayah Ekuador adalah Barcelona Sporting Club. Hak paten sudah terdaftar di Ecuadorian Institute of Intellectual Property (IEPI)." demikian pernyataan resmi klub seperti dilansir goal, Kamis (12/9)
"Masyarakat di Ekuador sudah mengetahui jika nama 'Barcelona' representasi dari Barcelona Sporting Club. Sedangkan Barcelona FC (Spanyol), berupaya mendaftarkan brand Barcelona di Ekuador."
"Kami akan terus berupaya melindungi kekayaan intelektual kami melalui pengacara di IEPI. Sementara pihak IEPI sedang menganalisa kasus ini,"
Barcelona Sporting Club didirikan pada tahun 1925 oleh sekelompok orang yang berasal dari Spanyol di Guayaquil. Nama Barcelona SC itu memang sebagai bentuk penghormatan kepada Barcelona FC Spanyol, sekaligus berupaya mengadaptasi sistem yang diterapkan di klub asal Catalan itu
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0631 seconds (0.1#10.140)