Tiga petenis tuan rumah berguguran
A
A
A
Sindonews.com - Petenis nomor 17 dunia, Samantha Stosur dari Australia, masih terlalu perkasa untuk veteran tenis asal Jepang, Kimiko Date-Krumm. Stosur, yang merupakan unggulan ke-12, menaklukkan petenis berusia 42 tahun itu dua set langsung 6-3, 7-6 (2) di babak kedua Toray Pan Pacific Terbuka 2013, Selasa (24/9).
Selanjutnya, Stosur akan bertemu dengan pemain Republik Ceko, Lucie Safarova, yang pada laga sebelumnya menundukkan unggulan kedelapan, Roberta Vinci dari Italia dengan skor 7-5, 6-4.
Di pertandingan lain, unggulan keenam, Jelena Jankovic, tak menemui hambatan ketika menumbangkan pemain tuan rumah lainnya, Ayumi Morita. Petenis asal Serbia itu mencatatkan waktu 94 menit untuk membungkus kemenangan 6-4, 6-1. Kini, Jankovic akan meladeni pemain Kanada, Eugenie Bouchard.
Sementara itu, satu pemain tuan rumah lainnya, Misaki Doi juga tak berdaya saat menjajal unggulan ke-15, Sorana Cirstea (Rumania), di laga perebutan tiket babak ketiga. Doi menyerah 1-6, 2-6 kepada pemain nomor 21 dunia itu.
Selanjutnya, Stosur akan bertemu dengan pemain Republik Ceko, Lucie Safarova, yang pada laga sebelumnya menundukkan unggulan kedelapan, Roberta Vinci dari Italia dengan skor 7-5, 6-4.
Di pertandingan lain, unggulan keenam, Jelena Jankovic, tak menemui hambatan ketika menumbangkan pemain tuan rumah lainnya, Ayumi Morita. Petenis asal Serbia itu mencatatkan waktu 94 menit untuk membungkus kemenangan 6-4, 6-1. Kini, Jankovic akan meladeni pemain Kanada, Eugenie Bouchard.
Sementara itu, satu pemain tuan rumah lainnya, Misaki Doi juga tak berdaya saat menjajal unggulan ke-15, Sorana Cirstea (Rumania), di laga perebutan tiket babak ketiga. Doi menyerah 1-6, 2-6 kepada pemain nomor 21 dunia itu.
(nug)