Empat tunggal putra selamat, dua tumbang
A
A
A
Sindonews.com - Indonesia untuk sementara sudah meloloskan empat wakilnya di nomor tunggal putra di turnamen Yonex-Sunrise Indonesia Open Grand Prix Gold 2013. Mereka adalah Tommy Sugiarto, Januari Ari, Wisnu Yuli Prasetyo, dan Wibowo Setyaldi Putra sukses melaju ke babak kedua usai mengalahkan lawan mereka masing-masing.
Bertanding di GOR Amongraga Yogyakarta, Rabu (25/9/2013) Tommy yang merupakan unggulan pertama di turnamen ini menang atas Sean Lee dari Singapura dengan 21-6 21-10 dalam waktu 26 menit. Sedangkan Januari berhasil keluar sebagai pemenang, setelah dalam laga babak pertama menghadapi rekan senenagaranya Nugroho Andi Saputro, dengan 21-19, 21-11.
Wibowo berhasil meredam serangan pebulu tangkis Brasil, Filipe Toledo dengan skor 21-16, 21-16. Berbeda dengan tiga rekannya yang dengan mudah melaju ke babak kedua, Wisnu harus bersusah payah menapakkan kakinya ke babak berikutnya setelah menang rubber game melawan wakil Malaysia, Muhammad Hafiz Hashim dengan 18-21, 21-11, dan 21-18.
Keberhasilan empat pemain di babak pertama, ternyata tak diikuti oleh Gesstano Ganendra Adwitya. Pebulu tangkis Indonesia itu tidak mampu mengimbangi Yong Zhao Ashton Chen, sebelum unggulan ke-10 dari Siangpura itu memenangi pertandingan dengan 21-16, 21-19.
Nasib serupa juga dialami, Eka Fajar Kusuma. Eka gagal memanfaatkan penampilannya ketika tampil di depan pendukungnya sendiri. Dia terpaksa mengakui kehebatan Kean Yew Loh dengan skor 19-21, 8-21
Berikut adalah hasil pertandingan babak pertama :
Tommy Sugiarto vs Sean Lee Singapura : 21-6 21-10
Januari Ari vs Nugroho Andi Saputro : 21-19, 21-11
Wisnu Yuli Prasetyo vs Muhammad Hafiz Hashim : 18-21, 21-11, 21-18
Wibowo Setyaldi Putra vs Filipe Toledo Brasil : 21-16, 21-16
Gesstano Ganendra Adwitya vs Yong Zhao Ashton Chen : 16-21, 19-21
Eka Fajar Kusuma vs Kean Yew Loh : 19-21, 8-21
Bertanding di GOR Amongraga Yogyakarta, Rabu (25/9/2013) Tommy yang merupakan unggulan pertama di turnamen ini menang atas Sean Lee dari Singapura dengan 21-6 21-10 dalam waktu 26 menit. Sedangkan Januari berhasil keluar sebagai pemenang, setelah dalam laga babak pertama menghadapi rekan senenagaranya Nugroho Andi Saputro, dengan 21-19, 21-11.
Wibowo berhasil meredam serangan pebulu tangkis Brasil, Filipe Toledo dengan skor 21-16, 21-16. Berbeda dengan tiga rekannya yang dengan mudah melaju ke babak kedua, Wisnu harus bersusah payah menapakkan kakinya ke babak berikutnya setelah menang rubber game melawan wakil Malaysia, Muhammad Hafiz Hashim dengan 18-21, 21-11, dan 21-18.
Keberhasilan empat pemain di babak pertama, ternyata tak diikuti oleh Gesstano Ganendra Adwitya. Pebulu tangkis Indonesia itu tidak mampu mengimbangi Yong Zhao Ashton Chen, sebelum unggulan ke-10 dari Siangpura itu memenangi pertandingan dengan 21-16, 21-19.
Nasib serupa juga dialami, Eka Fajar Kusuma. Eka gagal memanfaatkan penampilannya ketika tampil di depan pendukungnya sendiri. Dia terpaksa mengakui kehebatan Kean Yew Loh dengan skor 19-21, 8-21
Berikut adalah hasil pertandingan babak pertama :
Tommy Sugiarto vs Sean Lee Singapura : 21-6 21-10
Januari Ari vs Nugroho Andi Saputro : 21-19, 21-11
Wisnu Yuli Prasetyo vs Muhammad Hafiz Hashim : 18-21, 21-11, 21-18
Wibowo Setyaldi Putra vs Filipe Toledo Brasil : 21-16, 21-16
Gesstano Ganendra Adwitya vs Yong Zhao Ashton Chen : 16-21, 19-21
Eka Fajar Kusuma vs Kean Yew Loh : 19-21, 8-21
(irc)