Duo Repsol Honda tak sabar guncang Aragon

Rabu, 25 September 2013 - 14:17 WIB
Duo Repsol Honda tak sabar guncang Aragon
Duo Repsol Honda tak sabar guncang Aragon
A A A
Sindonews.com - Duo Repsol Honda kembali diuntungkan dengan balapan di Sirkuit MotorLand Aragon, akhir pekan ini.

Bagi Dani Pedrosa, ia sangat menantikan balapan di seri ke-14 ini. Pasalnya, musim lalu ia sukses keluar naik podium di depan pendukungnya sendiri. Sepak terjang Pedrosa selama tampil di GP Aragon, ternyata cukup mengesankan.

Terbukti runner up musim lalu itu tidak pernah kehilangan podiumnya di sana, sejak Sirkuit tersebut resmi masuk dalam kalender Federasi Otomotif Internasional (FIM) tahun 2010 lalu.

"Saya selalu tampil dengan baik di Aragon dan saya menantikan balapan di depan penonton tuan rumah kami lagi. Dukungan serta motivasi besar akan dirasakannyalagi ," kata Pedrosa dilansir Crash, Rabu (25/9/2013).

Selama menjalani tes, seusai balapan di Misano. Pedrosa mengaku ada beberapa hal positif yang terjadi. Sehingga pembalap Spanyol ini berharap bisa mendapatkan hasil positif. "Kami menjalani tes pada hari Senin, setelah Misano dan menemukan beberapa hal positif. Saya harap hal itu bisa membantu kami tampil kompetitif di Motorland. Kendati begitu, kami akan menunggu dan melihat apa yang terjadi selanjutnya," tambahnya.

Selain itu, Marc Marquez juga merasakan hal senada. Ia mengatakan ingin sekali mengklaim kemenangan pertamanya di MotoGP saat tampil di Sirkuit Motorland Aragon ini. "Ini sesuatu yang bagus kembali ke rumah pada balapan berikutnya di depan fans tuan rumah kami di Aragon, akhir pekan ini," ucap pimpinan klasemen sementara MotoGP.

"Bisa dikatakan, ini merupakan salah satu trek favorit saya. Karenanya saya harus siap secara fisik, sebab Anda harus memahami balapan dari awal hingga akhir balapan. Ini dilakukan karena banyak tikungan yang akan menguras tenaga Anda," tutupnya.

Saat ini Marquez memiliki raihan 253 poin atau terpaut 34 poin dari Pedrosa dan Jorge Lorenzo.
(irc)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.3088 seconds (0.1#10.140)