Ronaldo optimis Madrid akan bangkit
A
A
A
Sindonews.com - Cristiano Ronaldo optimis kekalahan 1-0 dari Atletico Madrid, Minggu (29/9) dini hari tadi tidak lantas melunturkan peluang Real Madrid untuk meraih gelar juara La Liga musim ini.
Gol tunggal Diego Costa memastikan El Real untuk pertama kalinya sejak 1999 menyerah dari sang rival sekota di Santiago Bernabeu dalam ajang liga.
Dengan kekalahan itu, Los Blancos tertinggal lima poin dari pimpinan klasemen sementara Barcelona dan Atletico, namun kapten timnas Portugal itu yakin Madrid bisa mengejar selisih poin tersebut mengingat kompetisi masih panjang.
"Dari sekarang hingga esok hari kami bisa meningkat pesat dan kami akan melakukannya. Mungkin sekarang kami tak merasa nyaman, tapi itu normal. Kami harus terus melaju," ujar Ronaldo di situs resmi klub.
"Masih ada banyak partai liga tersisa, Liga Champions, Copa del Rey... Lima poin adalah selisih yang besar tapi kami harus terus berusaha untuk memastikan ini menjadi musim yang fenomenal."
"Saya pernah melihat gap yang lebih besar terkejar. Itulah sepakbola. Kami harus terus bekerja keras dan berkembang."
Gol tunggal Diego Costa memastikan El Real untuk pertama kalinya sejak 1999 menyerah dari sang rival sekota di Santiago Bernabeu dalam ajang liga.
Dengan kekalahan itu, Los Blancos tertinggal lima poin dari pimpinan klasemen sementara Barcelona dan Atletico, namun kapten timnas Portugal itu yakin Madrid bisa mengejar selisih poin tersebut mengingat kompetisi masih panjang.
"Dari sekarang hingga esok hari kami bisa meningkat pesat dan kami akan melakukannya. Mungkin sekarang kami tak merasa nyaman, tapi itu normal. Kami harus terus melaju," ujar Ronaldo di situs resmi klub.
"Masih ada banyak partai liga tersisa, Liga Champions, Copa del Rey... Lima poin adalah selisih yang besar tapi kami harus terus berusaha untuk memastikan ini menjadi musim yang fenomenal."
"Saya pernah melihat gap yang lebih besar terkejar. Itulah sepakbola. Kami harus terus bekerja keras dan berkembang."
(dka)