Si Nyonya Tua ingin Lukaku

Jum'at, 04 Oktober 2013 - 14:56 WIB
Si Nyonya Tua ingin...
Si Nyonya Tua ingin Lukaku
A A A
Sindonews.com – Juventus dikabarkan tertarik untuk memboyong striker milik Chelsea, Romelu Lukaku. Performa menawan yang ditunjukan pemain asal Belgia itu menjadi alasan Juve berencana merekrutnya pada bursa transfer Januari nanti.

Sementara itu Lukaku sendiri dikabarkan sudah tak betah bersama Chelsea. Pasalnya, The Blues dianggap menyia-nyiakan pemain berusia 20 tahun itu.

Sebelumnya Lukaku sempat dipinjamkan ke West Bromwich Albion pada musim lalu, Namun, The Blues kembali meminjamkan pemain jangkung itu ke Everton jelang penutupan bursa transfer musim panas lalu.

Lukaku tampil cukup impresif bersama Everton. Itu terbukti dengan tiga gol di tiga pertandingan bersama The Toffess. Tak ayal performa mantan pemain Anderlecht itu membuat pelatih Juvetus, Antonio Conte kepincut.

Dilaporkan The Mirror, (4/10/2013) Juve akan memanfaatkan kedekatan hubungan dengan agen Lukaku, Rino Raiola. Super agen itu diyakini dapat memuluskan langkah Juve untuk memboyong Lukaku.

Juve memang kerap menjalin kerja sama dengan Raiola. Ia sempat menjadi penghubung saat Si Nyonya Tua (julukan Juve) menggaet mantan gelandang Manchester United, Paul Pogba.
(wbs)
Berita Terkini
Profil Asilbek Aliev:...
Profil Asilbek Aliev: Mesin Gol Uzbekistan U-17 dan Top Skor Piala Asia U-17 2025
1 jam yang lalu
Siasat Saul Canelo Alvarez...
Siasat Saul Canelo Alvarez Mainkan Kartu Truf demi Bertarung dengan Jake Paul
1 jam yang lalu
Jadwal Final Piala Asia...
Jadwal Final Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi vs Uzbekistan
2 jam yang lalu
Asnawi Mangkualam dan...
Asnawi Mangkualam dan Muhammad Ferarri Masuk Skuad ASEAN All-Stars vs Manchester United
3 jam yang lalu
Jadwal Semifinal Liga...
Jadwal Semifinal Liga Europa 2024/2025: 2 Raksasa Liga Inggris Bentrok di Final?
4 jam yang lalu
Laga Gila 9 Gol! Manchester...
Laga Gila 9 Gol! Manchester United Singkirkan Lyon, Lolos Semifinal
5 jam yang lalu
Infografis
Indonesia Ingin Gabung...
Indonesia Ingin Gabung Proyek Jet Tempur Generasi Ke-5 Turki
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved