Tiba-tiba sakit, Crutchow kaget

Sabtu, 12 Oktober 2013 - 17:02 WIB
Tiba-tiba sakit, Crutchow kaget
Tiba-tiba sakit, Crutchow kaget
A A A
Sindonews.com - Insiden kecelakaan di Silverstone, awal bulan lalu ternyata masih berdampak buruk kepada Cal Crutchlow, selama menjalani sesi kualifikasi di Sirkuit Sepang, Malaysia. Untungnya, pembalap Monster Yamaha Tech 3 tersebut mampu menempati posisi ketiga pada balapan Minggu (13/10) besok.

Seusai menjalani sesi kualifikasi, Crutchlow mengaku terkejut ketika rasa sakit di bagian tangan kanannya masih dirasakan. Padahal di dua balapan sebelumnya (GP Misano dan Aragon), tidak ada masalah.

"Secara fisik saya sulit karena rasa sakit yang berasal dari lengan kanan saya. Saya pertama kali mengalami cedera itu sewaktu terjatuh di Silverstone, tetapi anehnya sakit itu baru muncul selama akhir pekan ini dan saya sedikit terkejut karena saya tidak merasakan apa-apa sewaktu menjalani balapan di Misano dan Aragon," tutur Crutchlow dilansir Crash, Sabtu (12/10/2013).

"Pembekakan ini cukup besar, tapi itu tidak membuat saya kehilang motivasi untuk balapan besok. Ini akan menjadi balapan yang sangat sulit pada kondisi cuaca yang tiba-tiba berubah. Mudah-mudahan saya bisa memberikan perlawanan yang baik," sambungnya.

Crutchlow sendiri hanya terpaut 0.023 detik di belakang Valentino Rossi yang berada di posisi kedua.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7254 seconds (0.1#10.140)
pixels