Butuh Rp381 miliar untuk beli nama Santiago Bernabeu
A
A
A
Sindonews.com - Real Madrid dikabarkan meminta harga tinggi untuk hak penamaan stadion Santiago Bernabeu. Menurut media Spanyol, Marca, manajemen El Real sudah menetapkan harga 25 juta euro (setara Rp381 miliar) per tahun buat siapa pun yang ingin membeli hak nama stadion mereka.
Masih menurut Marca, harga yang diajukan Madrid setelah mereka melihat deal yang sama di penjuru Eropa. Selain itu, Madrid meminta bayaran yang tinggi karena popularitas mereka yang juga besar.
Madrid memang tengah mencari uang dari sponsor sebanyak mungkin. Mereka tengah mewujudkan renovasi stadion yang berkapasitas 85,454 ribu kursi yang akan memakan dana sekita 400 juta euro (setara Rp6,1 triliun)
Rencananya, renovasi itu akan dimulai setelah kompetisi La Liga musim ini berakhir. Madrid ingin renovasi Bernabeu tidak membebani keuangan klub mereka yang ditenggarai masih terlilit hutang besar.
Sejauh ini nama yang muncul untuk membeli hak nama Bernabeu adalah Microsoft dan Fly Emirates. Beberapa waktu lalu pihak Microsoft sudah mengakui pembicaraan negosiasi dengan Madrid.
Masih menurut Marca, harga yang diajukan Madrid setelah mereka melihat deal yang sama di penjuru Eropa. Selain itu, Madrid meminta bayaran yang tinggi karena popularitas mereka yang juga besar.
Madrid memang tengah mencari uang dari sponsor sebanyak mungkin. Mereka tengah mewujudkan renovasi stadion yang berkapasitas 85,454 ribu kursi yang akan memakan dana sekita 400 juta euro (setara Rp6,1 triliun)
Rencananya, renovasi itu akan dimulai setelah kompetisi La Liga musim ini berakhir. Madrid ingin renovasi Bernabeu tidak membebani keuangan klub mereka yang ditenggarai masih terlilit hutang besar.
Sejauh ini nama yang muncul untuk membeli hak nama Bernabeu adalah Microsoft dan Fly Emirates. Beberapa waktu lalu pihak Microsoft sudah mengakui pembicaraan negosiasi dengan Madrid.
(dka)