Selam Jabar ditarget 5 emas

Senin, 11 November 2013 - 23:57 WIB
Selam Jabar ditarget...
Selam Jabar ditarget 5 emas
A A A
Sindonews.com - Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) Jawa Barat harus segera menyiapkan regenerasi. Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jabar Azis Syarif mengaktakan hal tersbeut seusai melantik Pengda POSSI Jabar.

Aziz menilai, faktor penyebab penurunan raihan medali untuk cabor selam pada perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII 2012 lalu dikarenakan telatnya regenerasi. Sehingga Jabar hanya mengandalkan atlet-atlet tua.

Saat di PON Kaltim, Jabar mampu meraih 3 emas, 2 perak dan 1 perunggu, sedangkan di PON Riau Jabar mengalami penurunan dalam raihan medali. Jabar hanya bisa meraih 1 emas, 1 perak dan 1 perunggu.

Padahal kata Azis, Jabar mempunyai sejarah prestasi untuk cabor selam pada PON 2004 di Palembang. Di mana Jabar merebut 7 medali emas. Dinilai mampu memperbaiki prestasi, untuk cabor selam ini KONI Jabar menargetkan minimal 5 medali emas pada PON XIX 2016 Jabar nanti.

''Saya berharap POSSI Jabar bisa mengulang prestasi tahun 2004 lalu di Palembang pada saat Jabar bertindak menjadi tuan rumah pada PON XIX/2016 mendatang. POSSI Jabar harus mempunyai strategi khusus untuk mendongkrak prestasi yang sempat anjlok tersebut. Minimal di PON mendatang selam bisa menyumbang 5 medali emas,”ungkapnya.

Azis menilai ambisi itu bukan hal yang mustahil. Pasalnya Jabar yang akan menjadi tuan rumah mempunyai hak untuk mengatur nomor yang akan dipertandingkan nanti. ''Ya harus dimulai dari sekarang, Pengprov POSSI harus menggali potensi atletnya dan siapkan regenerasi yang potensial untuk PON 2016 mendatang.

Ketua Umum POSSI Jabar, Yudha M Saputra mengaku, target yang sudah dicanangkan KONI Jabar itu memang dinilai cukup berat. Namun dia optimistis cabor selam bisa memberikan yang terbaik bagi Jabar di PON 2016.

''Tentu, kami akan siapkan dari sekarang seoptimal mungkin. Terlebih dukungan dari KONI Jabar cukup besar, ini akan menjadi motivasi bagi kami untuk bisa memberikan yang terbaik di PON nanti, Insya Allah,”kata Yudha.

Yudha juga mengaku, mulai dari sekarang pihaknya akan menggali potensi-potensi atletnya seperti halnya pada cabor renang. Untuk itu, untuk mendongkrak potensi atletnya, Yudha berniat untuk melakukan koordinasi dengan Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Jabar.

''Untuk menggali potensi atlet selam, nanti Insya Allah kami akan koordinasi dengan PRSI Jabar. Karena seperti yang kita tahu, pembinaan dan regenerasi di olahraga renang ini patut kita contoh, potensinya sangat bagus,”katanya.
(aww)
Berita Terkait
Spesifikasi Kapal Selam...
Spesifikasi Kapal Selam Serang Nuklir China 093B, Punya Jangkauan Rudal hingga 2.500 Km
Spesifikasi Kapal Selam...
Spesifikasi Kapal Selam Nuklir Rusia, yang Bisa Jadi Ancaman Serius bagi NATO
Spesifikasi Kapal Selam...
Spesifikasi Kapal Selam S26T yang Disodorkan China ke Indonesia
4 Kapal Selam AS Tercanggih,...
4 Kapal Selam AS Tercanggih, Semuanya Dibekali Peluru Kendali Bertenaga Nuklir
Ini Armada Kapal Selam...
Ini Armada Kapal Selam Nuklir Rusia: Kekuatan Bawah Laut yang Mengerikan!
Rusia Pensiunkan Kapal...
Rusia Pensiunkan Kapal Selam Nuklir Terbesar di Dunia
Berita Terkini
Daftar Liga Terbaik...
Daftar Liga Terbaik di Asia dan ASEAN 2025: Arab Saudi Teratas, Indonesia Ditelikung Kamboja!
14 menit yang lalu
Pamer Cincin Mewah,...
Pamer Cincin Mewah, Georgina Rodriguez dan Cristiano Ronaldo Sudah Halal?
50 menit yang lalu
Nova Arianto Belum Pikirkan...
Nova Arianto Belum Pikirkan SEA Games 2025, Fokus Total ke Piala Dunia U-17!
1 jam yang lalu
Matchday 30 Bundesliga:...
Matchday 30 Bundesliga: Saksikan Aksi Seru Klub Jerman Favoritmu di VISION+
2 jam yang lalu
Biodata dan Agama Frank...
Biodata dan Agama Frank Sanchez: Monster Tinju Kuba Calon Penakluk Daniel Dubois
2 jam yang lalu
Persiapan Timnas Indonesia...
Persiapan Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17, Nova Arianto: Libur Dulu 2 Bulan, Latihan Lagi Juli!
3 jam yang lalu
Infografis
Harga Emas Diramal akan...
Harga Emas Diramal akan Tembus Rp2,1 Juta per Gram
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved