Rossi gagal, Bridgestone kena getahnya

Jum'at, 29 November 2013 - 15:02 WIB
Rossi gagal, Bridgestone kena getahnya
Rossi gagal, Bridgestone kena getahnya
A A A
Sindonews.com - Valentino Rossi sindir langkah atau perubahan peraturan yang digunakan oleh Bridgestone. Sebagai pemasok ban di gelaran MotoGP tahun ini, mereka tidak mampu memberikan senyawa ban yang baik untuk para pembalap. Hal itulah yang menyebabkan The Doctor kurang kompetitif di musim ini.

Rossi yang sudah terbiasa menggunakan ban keras mengaku, masih kurang beradaptasi dengan baik ketika Bridgestone melakukan perubahan dari keras ke lembut.

Bahkan ia menilai perubahan ban itu justru menguntungkan salah satu pembalap, tak terkecuali Jorge Lorenzo. Menurutnya, rekan setim yang juga kompetitornya itu mampu mengendarai YZR-M1 milik Yamaha dengan sangat baik. Itu karena ia terbiasa menggunakan ban lembut.

"Lorenzo mampu memacu kendaraannya dengan sangat baik dan sangat lembut dari lap pertama ketika ia menggunakan ban senyawa dingin (lembut). Dia bahkan sanggup memacu kecepatan motor sangat cepat dan hampir tanpa kesalahan," tutur Rossi dilansir Autosport, Jumat (29/11/2013).

"Berbeda dengan saya yang selalu memilih dan menyukai ban keras. Sekarang ban keras tidak ada lagi, jadi saya harus beradaptasi dengan ban lembut," tutupnya.
(irc)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6472 seconds (0.1#10.140)