Pro Duta persilakan pemain pergi

Kamis, 12 Desember 2013 - 16:58 WIB
Pro Duta persilakan...
Pro Duta persilakan pemain pergi
A A A
Sindonews.com - Manajemen Pro Duta FC mempersilakan pemainnya untuk mencari klub baru jika tak ingin mengarungi kompetisi Divisi Utama musim depan. Manajemen memaklumi, jika para pemain memilih hengkang buntut dari hasil verifikasi oleh PSSI.
Chief Executive Officer (CEO) Pro Duta FC Wahyu Wahab mengakui, keputusan tersebut membuat pemain bimbang dan terbersit meninggalkan klub yang selama ini dibela. Dia memaklumi hal tersebut dan menilai itu suatu hal yang lumrah dan manusiawi.

Seperti diketahui, Komite Eksekutif menyatakan Pro Duta tak lolos verifikasi bersama Persepar Palangkarya, dan Perseman Manokwari. Komite Eksekutif menetapkan 22 klub lolos verifikasi tersebut, 18 klub di antaranya dari ISL dan empat tim IPL.

Katanya, tiap pemain memiliki impian bermain dan menunjukan bakat yang dimiliki di kompetisi tertinggi sepakbola di Tanah Air. Tak ingin menganggu kerangka tim saat ini, Wahyu pun berencana akan mempertanyakan kesetiaan para pemain. Apakah masih menjadi prajurit Kuda Pegasus, atau tidak. ''Pemain yang ada memiliki loyalitas yang bagus untuk klub, tapi saya tanyakan juga nanti dengan pemain, apa ikut atau tidak selanjutnya. Kita harus tegas,” ungkap Wahyu.

Diakui Wahyu, dengan ada atau tidaknya kompetisi Pro Duta tetap menjadi klub sepakbola dengan para pemainnya. Gagalnya klub milik Sihar Sitorus itu berlaga di komeptisi kasta tertinggi sepakbola Tanah Air, Indonesia Premier League (ISL) 2014 musim depan, harus puas dengan menjadi peserta Divisi Utama.

Pemain yang memilih hengkang pun, Wahyu mempersilakannya. Menjuarai babak playoff tim IPL memang tak menjadi garansi Pro Duta sudah menjadi peserta ISL musim depan. ''Ada atau tidak adanya kompetisi kita tetap ada tim. Pemain punya pilihan atas masa depan mereka. Kita tidak bisa memaksakan mereka untuk tetap tinggal, tanpa melepaskan mereka kalau tidak mau ikut,” tegasnya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1280 seconds (0.1#10.140)