Kualitas pelapis SFC timpang

Selasa, 17 Desember 2013 - 18:30 WIB
Kualitas pelapis SFC timpang
Kualitas pelapis SFC timpang
A A A
Sindonews.com - Pelatih Sriwijaya FC menyadari timnya kurang memiliki tenaga pemain pelapis yang seimbang kualitasnya. Padahal, Laskar Wong Kito harus berjibaku menghadapi Persik Kediri di laga kedua fase penyisihan Piala Gubernur Jatim, Rabu besok (18/12).

Sang nakhoda sendiri tak terlalu mementingkan seperti apa kekuatan Macan Putih-Persik Kediri. Tapi, bagaimana cara mengantisipasi kalau pilar-pilar utamanya mengalami gangguan. Pasalnya, skill dari pemain pelapis ini kemampuannya rata-rata tidak setara dengan pemain utama.

Jika merujuk pemain-pemain yang diturunkan sang nakhoda dari awal babak pertama, memang tidak ada yang salah. Lancine Kone dkk cukup meyakinkan untuk bersaing dengan kekuatan tim-tim lain. Tapi coba lihat, bagaimana tenaga simpanan Laskar Wong Kito yang berada di bench.

Rata-rata yang menjadi penghuni pelapis adalah pemain muda yang dinilai secara mental masih labil untuk dimainkan di kompetisi sekeras Indonesia Super League (ISL). Memang, untuk posisi penjaga gawang, selain Fauzi Toldo SFC masih memiliki Selsius Gebzeatau Teja paku Alam. Tapi kalau memperhatikan pelapis untuk barisan belakang hingga lini depan, maka akan terlihat cukup timpang.

Selain Erol Iba, Abdulaiye Maiga, Ahmad Sumardi, Maman Abdulrahman, atau Firdaus Ramadhan, pemain belakang lainnya hanya menyisakan nama M Hamzah, M Sobran dan Jeki Arisandi. Bergerak ke sektor gelandang, pilihan kedua pelatih hanya tertuju pada penggawa muda SFC seperti Alan Marta, Rivan Nahumarury, Ichsan Kurniawan, atau Hafit Ibrahim. Sedangkan untuk pelapis lini depan, nyaris SFC hanya menyisakan Rizky Dwi Ramadana, jika Syamsir Alam dimainkan bersama Serge Pacome.

Head coach SFC Subangkit ternyata mengakui, kalau dalam skuadnya masih terlihat sedikit timpang, khususnya pada tenaga pelapis. ''Memang kami masih kekurangan pemain, kami masih butuh satu pemain tengah untuk mendampingi Asri Akbar, jika saya memasang dua midfielder. Selain itu kami juga masih membutuhkan winger dan satu pemain depan lagi,” kata Subangkit.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3204 seconds (0.1#10.140)