KONI siap tatar pelatih

Kamis, 09 Januari 2014 - 17:22 WIB
KONI siap tatar pelatih
KONI siap tatar pelatih
A A A
Sindonews.com- Menjelang ajang Asian Games XVII di Incheon, Korsel. KONI Pusat berusaha meningkatkan ilmu pelatih nasional. Guna memenuhi semua itu, dalam waktu dekat Ketua Umum KONI Pusat Tono Suratman mendatangkan pelatih internasional dari China guna memberikan penataran pada pelatih nasional.
"Peranan pelatih sangat penting sekali dalam meningkatkan prestasi atlet. Upaya memenuhi semua itu, maka diperlukan pelatih internasional dalam meningkatkan ilmu kepelatihan di Indonesia," kata Tono Suratman seperti dikutip situs resmiSatlak Prima, Kamis (9/1).
Tono melanjutkan, China sudah melakukan kerjasama dengan Indonesia dalam meningkatkan prestasi atlet nasional. Hal itu erat kaitannya dengan meningkatkan ilmu pelatih nasional. Dengan begitu, pelatih internasional dari China perlu didatangkan untuk menempa pelatih nasional.
Menyinggung program pembinaan dan penempaan atlet dalam Pelatnas, KONI Pusat tetap mempercayakan pada Satlak Prima. Semua itu sudah digariskan dalam Perpres. Guna memberikan penyegaran di tubuh Prima, Kasatlak Prima, Surya Dharma digantikan Suwarno.
Sedangkan, Surya Dharma sendiri nantinya diarahkan untuk menjabat sebagai Wakil Dewan Prima. Dengan begitu, tidak ada yang dinonaktifkan dalam dunia olahraga. Namun hanya tugas dan kewajibannya yang berbeda yang intinya satu yaitu memajukan prestasi atlet nasional.
Tahun 2014, dunia olahraga di Indonesia mempunyai dua pekerjaan yang besar yaitu mempersiapkan atlet menuju SEA Games XXVIII di Singapura 2015 dan Asian Games XVII di Incheon Korsel. Dengan begitu, sudah tentu kedua multi event itu harus meraih sukses yang diharapkan masyarakat di Tanah Air.
Guna meraih dwisukses itulah diperlukan kerja ekstra keras, baik atlet, pelatih, maupun jajaran pengurus yang cabangnya dipertandingkan di SEA Games XXVIII Singapura dan Asian Games XVII di Icheon, Korsel September 2014
(dka)
Berita Terkait
Terindikasi Korupsi,...
Terindikasi Korupsi, Koni Sumsel Digeledah Timsus Kejati Sumsel
KONI Luwu Bentuk Tim...
KONI Luwu Bentuk Tim Monitoring Cabang Olahraga
Gubernur Sulsel Diagendakan...
Gubernur Sulsel Diagendakan Buka Musorprov KONI Sulsel
Pengurus KONI Bantaeng...
Pengurus KONI Bantaeng Dilantik, Bupati Harap Raih Prestasi di Porda
KONI Bone Didorong Raih...
KONI Bone Didorong Raih Peringkat 2 Porprov Sulsel 2021
KONI Sulsel Lantik Pengurus...
KONI Sulsel Lantik Pengurus KONI Sidrap Secara Virtual
Berita Terkini
Belum Setahun Sudah...
Belum Setahun Sudah 3 Kali Ganti Pelatih, Begini Kata Jonatan Christie
1 jam yang lalu
Hasil Piala Asia U-17...
Hasil Piala Asia U-17 2025: Drama Adu Penalti, Arab Saudi U-17 Kalahkan Korea Selatan U-17
3 jam yang lalu
Indonesia Resmi Jadi...
Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
6 jam yang lalu
Indonesia Jadi Tuan...
Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025?
8 jam yang lalu
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Semifinal Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi vs Korea Selatan, Uzbekistan vs Korea Utara
8 jam yang lalu
Nonton Tenis ATP Barcelona...
Nonton Tenis ATP Barcelona Open 2025! Streaming di VISION+
8 jam yang lalu
Infografis
Inggris-Prancis Siap...
Inggris-Prancis Siap Pimpin Koalisi Tentara ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved