Duel pertama Morales setelah dirobohkan Garcia

Minggu, 12 Januari 2014 - 14:27 WIB
Duel pertama Morales...
Duel pertama Morales setelah dirobohkan Garcia
A A A
Sindonews.com - Vetaran tinju Meksiko, Erik Morales, berencana untuk kembali menjalani pertandingan tinju profesional di Monterrey, Meksiko, pada 22 Maret mendatang. Ini akan menjadi satu dari dua pertarungan terakhirnya, sebelum gantung sarung tinju.

Menurut rencana, Morales, yang merupakan mantan juara dunia empat divisi, akan berada dalam satu ring dengan petinju senegaranya, Jorge Paez Jr. "Saya merasa bagus, saya tidak terlalu banyak berlatih di gym," ujar petinju berusia 37 tahun, dikutip The Record.

"Tetapi dalam beberapa hari ke depan, saya akan fokus dalam pelatihan untuk mendapatkan bentuk terbaik guna menjalani duel berikutnya, dan memberikan publik kontes tinju yang menarik," imbuh pemilik julukan El Terrible.

Akhir pekan ini, Morales akan menjalani kamp pelatihan di Toluca, bersama tim yang telah dibentuknya. Diego Morales, Fernando Fernández dan Raúl Robles merupakan tiga nama yang berada dalam tim Morales.

Pertarungan dengan Jorge Paez Jr., yang 11 tahun lebih muda, menjadi laga pertama Morales sejak kekalahan KO ronde keempat dari juara kelas welter junior WBA/WBO, Danny Garcia, pada 20 Oktober 2012.
(nug)
Berita Terkini
Kejutan! Pangsuma FC...
Kejutan! Pangsuma FC Hancurkan Black Steel FC 4-1, Tantang Bintang Timur Surabaya di Semifinal!
7 jam yang lalu
AHRT Siap Ukir Sejarah...
AHRT Siap Ukir Sejarah Baru di ARRC 2025: Bidik Juara di 3 Kelas!
7 jam yang lalu
Futsal Nation Cup 2025:...
Futsal Nation Cup 2025: Gilvan Quattrick, Bintang Timur Surabaya ke Semifinal usai Bungkam Sadakata United 5-3
8 jam yang lalu
Nonton Laga Tunda LaLiga...
Nonton Laga Tunda LaLiga Villarreal vs Espanyol di VISION+, Perebutan Poin Krusial!
9 jam yang lalu
Indonesia Siap Hadirkan...
Indonesia Siap Hadirkan Ice Ring Airdome Pertama di Asia Tenggara!
9 jam yang lalu
76 Indonesian Downhill...
76 Indonesian Downhill 2025: Ternadi Bike Park Jadi Arena Pertempuran Para Downhiller Elite Indonesia
10 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Salat Tarawih...
Jadwal Salat Tarawih Pertama di Bulan Suci Ramadan 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved