Mayorga balik lagi ke ring tinju

Jum'at, 17 Januari 2014 - 00:05 WIB
Mayorga balik lagi ke...
Mayorga balik lagi ke ring tinju
A A A
Sindonews.com - Mantan juara dunia tinju tiga kali, Ricardo Mayorga, akan kembali bertarung di ring tinju, setelah tiga tahun absen dari ingar-bingar kontes tinju profesional. Atlet berusia 40 tahun itu juga resmi bergabung menjadi salah satu tokoh di acara reality show tinju Knockout di NUVOtv.

Setelah 18 tahun berkarir di dunia tinju, pada tahun 2011, Mayorga meninggalkan tinju, dan dua tahun kemudian, mencoba nyalinya di ajang seni bela diri campuran (MMA). Penampilan terakhir Mayorga di dalam ring tinju adalah ketika menderita kekalahan TKO di ronde ke-12 dari Miguel Cotto, 12 Maret 2011.

Kembali lagi ke ring tinju, pria asal Nicaragua ini mengaku sangat senang. "Saya memiliki masa yang hebat di MMA. Itu adalah sesuatu yang selalu ingin saya lakukan, tapi tinju adalah cinta pertama saya," ungkap Mayorga.

"Saya ingin membuat satu laga terakhir di tinju, dan saya sekarang bekerja dengan Ivaylo (Gotzev), dan dia akan membantu saya untuk kejuaraan tinju. Saya akan mulai dengan memenangkan acara televisi ini," Mayorga menambahkan.

Selama karirnya di tinju profesional, Mayorga, yang memiliki julukan El Matador, telah membukukan 29 kemenangan (23KO), delapan kekalahan, dan sekali imbang. Dan dia berlaga di kelas menengah, menengah junior, serta kelas welter.
(nug)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2565 seconds (0.1#10.24)