Atletico keluhkan harga mahal Courtois
A
A
A
Sindonews.com – Jalan terjal nampaknya harus dilalui Atletico Madrid untuk bisa mendapatkan kiper Thibaut Courtois. Pasalnya, Chelsea membanderol kiper asal Belgia itu dengan harga selangit.
Dikabarkan Chelsea membanderol Courtois sebesar 20 juta poundsterling atau setara Rp280 miliar. Jelas harga tersebut dikeluhkan oleh presiden Atletetico Madrid, Enrique Cerezo. Ia menilai harga tersebut terlalu mahal untuk ukuran seorang kiper.
“Courtois sangat luar biasa di lapangan. Kami sangat tertarik tapi harganya terlalu mahal untuk ukuran kiper. Kami ingin mencoba berbisnis tapi itu semua tergantung Chelsea,” ungkap Cerezo seperti dikutip Sport Mole, Selasa (18/1).
“Kami harus mempelajari semuanya. Bagi saya jelas Courtois adalah kiper terhebat di Eropa,” pungkasnya.
Sebelumnya Coutois resmi berkostum Chelsea pada 2011 lalu. Namun The Blues langsung meminjamkannya ke Atletico Madrid. Kiper berusia 21 tahun itu tampil cukup impresif bersama Atletico sejak musim debutnya. Tak ayal klub penghuni La Liga itu tertarik mempatenkan Courtois.
Dikabarkan Chelsea membanderol Courtois sebesar 20 juta poundsterling atau setara Rp280 miliar. Jelas harga tersebut dikeluhkan oleh presiden Atletetico Madrid, Enrique Cerezo. Ia menilai harga tersebut terlalu mahal untuk ukuran seorang kiper.
“Courtois sangat luar biasa di lapangan. Kami sangat tertarik tapi harganya terlalu mahal untuk ukuran kiper. Kami ingin mencoba berbisnis tapi itu semua tergantung Chelsea,” ungkap Cerezo seperti dikutip Sport Mole, Selasa (18/1).
“Kami harus mempelajari semuanya. Bagi saya jelas Courtois adalah kiper terhebat di Eropa,” pungkasnya.
Sebelumnya Coutois resmi berkostum Chelsea pada 2011 lalu. Namun The Blues langsung meminjamkannya ke Atletico Madrid. Kiper berusia 21 tahun itu tampil cukup impresif bersama Atletico sejak musim debutnya. Tak ayal klub penghuni La Liga itu tertarik mempatenkan Courtois.
(akr)