Ronaldo janji tak akan bersikap arogan
A
A
A
Sindonews.com - Siapa yang tak kenal dengan Cristiano Ronaldo? Berprestasi, kaya dan tampan itu yang tergambar pada sosok Ronaldo. Namun terkadang kesuksesan bisa membuat orang berprilaku sombong alias arogan. Hal itu juga sempat diperlihatkan Ronaldo.
Ronaldo memang kerap mendapat cap arogan. Bahkan pemain asal Portugal itu pernah masuk dalam daftar pesepakbola arogan versi media online asal Amerika Serikat bleacherreport.com.
Salah satu sikap arogan Ronaldo yang paling terkenal adalah saat menyebut dirinya tampan, kaya dan pemain bintang. Ucapan tersebut keluar dari mulut Ronaldo pasca Madrid menumbangkan Dinamo Zagreb pada 2011 silam.
Saat itu ia merasa tak dilindungi wasit lantaran kerap mendapat tekel keras dari pemain Zagreb. "Beberapa wasit membiarkan mereka menempel seperti (pemain Dinamo) lakukan hari ini. Saya pikir itu karena saya kaya, tampan dan pemain hebat,” ungkap Ronaldo.
Tak ayal ucapan Ronaldo tersebut langsung menuai berbagai komentar. Namun kini Ronaldo menyesal telah bersikap arogan. Mantan penggawa Manchester United itu berjanji tak akan mengulangi sikap tak terpuji tersebut.
“Saya salah ketika mengatakan orang iri dengan saya karena saya tampan, muda dan kaya. Tapi, saya marah dengan diri saya sendiri setelah pertandingan dimana saat itu saya tak mencetak gol. Saya tak sempurna, bisa salah dan saya minta maaf,” ungkap Ronaldo seperti dikutip Tribalfootball, Rabu (22/1).
“Seiring bertambahnya usia maka saya mempelajari kesalahan yang saya buat. Saya terbuat dari daging dan tulang seperti kalian. Saya menangis dan tertawa, serta memiliki masalah seperti orang pada umumnya. Saya sangat sedih ketika beberapa orang membenci dan menghina saya,” pungkasnya.
Ronaldo memang kerap mendapat cap arogan. Bahkan pemain asal Portugal itu pernah masuk dalam daftar pesepakbola arogan versi media online asal Amerika Serikat bleacherreport.com.
Salah satu sikap arogan Ronaldo yang paling terkenal adalah saat menyebut dirinya tampan, kaya dan pemain bintang. Ucapan tersebut keluar dari mulut Ronaldo pasca Madrid menumbangkan Dinamo Zagreb pada 2011 silam.
Saat itu ia merasa tak dilindungi wasit lantaran kerap mendapat tekel keras dari pemain Zagreb. "Beberapa wasit membiarkan mereka menempel seperti (pemain Dinamo) lakukan hari ini. Saya pikir itu karena saya kaya, tampan dan pemain hebat,” ungkap Ronaldo.
Tak ayal ucapan Ronaldo tersebut langsung menuai berbagai komentar. Namun kini Ronaldo menyesal telah bersikap arogan. Mantan penggawa Manchester United itu berjanji tak akan mengulangi sikap tak terpuji tersebut.
“Saya salah ketika mengatakan orang iri dengan saya karena saya tampan, muda dan kaya. Tapi, saya marah dengan diri saya sendiri setelah pertandingan dimana saat itu saya tak mencetak gol. Saya tak sempurna, bisa salah dan saya minta maaf,” ungkap Ronaldo seperti dikutip Tribalfootball, Rabu (22/1).
“Seiring bertambahnya usia maka saya mempelajari kesalahan yang saya buat. Saya terbuat dari daging dan tulang seperti kalian. Saya menangis dan tertawa, serta memiliki masalah seperti orang pada umumnya. Saya sangat sedih ketika beberapa orang membenci dan menghina saya,” pungkasnya.
(akr)