Ganda putri China kejutkan Pia/Rizki
A
A
A
Sindonews.com - Sepak terjang ganda putri Indonesia di India Open Grand Prix Gold 2014, berakhir sudah. Duet Pia Zebadiah Bernadeth/Rizki Amelia Pradipta, yang merupakan satu-satunya wakil Indonesia di turnamen ini dikejutkan dengan penampilan Chen Qingchen/Jia Yi Fan dari China di babak perempat final.
Bertanding di Babu Banarasi Das Indoor Stadium, Jumat (24/1), Pia/Rizki sebenarnya lebih diunggulkan dalam pertandingan ini. Namun permainan yang diterapkan unggulan pertama sepanjang pertandingan tidak sesuai rencana.
Walhasil, mereka harus mengakui kehebatan Chen/Jia dengan dua game langsung 21-15, 21-16 dalam waktu 30 menit. Dengan demikian, nomor ganda putri tim Merah Putih harus mengubur dalam-dalam impiannya menggondol hadiah total USD120 ribu.
Di nomor ganda putra, Andrei Adistia/Hendra Aprida Gunawan juga gagal mengamankan tempat di babak semifinal. Setelah disingkirkan unggulan kedua tuan rumah Pranaav Jerry Chopra/Akshay Dewalkar dengan skor 21-16, 21-12.
Dengan kegagalan ini, maka Indonesia tinggal menyisakan satu wakilnya di babak perempat final, yakni Fran Kurniawan/Bona Septano. Unggulan kelima itu ditantang lawan berat asal China, Junhui Li/Yuchen Liu.
Bertanding di Babu Banarasi Das Indoor Stadium, Jumat (24/1), Pia/Rizki sebenarnya lebih diunggulkan dalam pertandingan ini. Namun permainan yang diterapkan unggulan pertama sepanjang pertandingan tidak sesuai rencana.
Walhasil, mereka harus mengakui kehebatan Chen/Jia dengan dua game langsung 21-15, 21-16 dalam waktu 30 menit. Dengan demikian, nomor ganda putri tim Merah Putih harus mengubur dalam-dalam impiannya menggondol hadiah total USD120 ribu.
Di nomor ganda putra, Andrei Adistia/Hendra Aprida Gunawan juga gagal mengamankan tempat di babak semifinal. Setelah disingkirkan unggulan kedua tuan rumah Pranaav Jerry Chopra/Akshay Dewalkar dengan skor 21-16, 21-12.
Dengan kegagalan ini, maka Indonesia tinggal menyisakan satu wakilnya di babak perempat final, yakni Fran Kurniawan/Bona Septano. Unggulan kelima itu ditantang lawan berat asal China, Junhui Li/Yuchen Liu.
(akr)