Wawrinka kampiun Australia Terbuka 2014

Minggu, 26 Januari 2014 - 18:16 WIB
Wawrinka kampiun Australia...
Wawrinka kampiun Australia Terbuka 2014
A A A
Sindonews.com - Stanislas Wawrinka akhirnya berhasil menjadi kampiun grand slam Australia Terbuka di awal tahun ini. Meski menempati unggulan kedelapan, petenis asal Swiss itu mampu menundukkan favorit teratas, Rafael Nadal, di final yang berlangsung di Rod Laver Arena, Melbourne, Minggu (26/1).

Wawrinka membuka keunggulan 6-3 dalam waktu 37 menit di set pembuka. Pada awal set kedua, pertandingan sempat tertunda sekitar tujuh menit, ketika Nadal meminta waktu time out untuk mengecek kondisi tangannya yang memang sudah dalam kondisi cedera. Wawrinka tampak begitu kesal dan mengeluh ke wasit terkait hal tersebut.

Namun, Wawrinka langsung siap masuk ke lapangan, ketika Nadal kembali lagi ke arena permainan. Di set kedua ini, Wawrinka masih tetap terlalu tangguh buat petenis asal Spanyol, laga yang berjalan selama 38 menit berakhir dengan kedudukan 6-2 untuk Wawrinka.

Nadal mampu untuk menunda pesta kemenangan Wawrinka, setelah mencuri kemenangan 6-3 dalam tempo 33 menit di set ketiga. Akhirnya, pada set selanjutnya, yang memakan waktu 33 menit, Wawrinka memastikan trofi juara berada di genggaman, berkat keunggulan 6-3.

Dengan demikian, Nadal masih memiliki koleksi satu gelar Australia Terbuka, yang dimenangkannya pada 2009, dengan mengalahkan petenis senegara Wawrinka, Roger Federer. Sementara itu, bagi Wawrinka, ini merupakan gelar grand slam pertama selama karirnya.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5869 seconds (0.1#10.140)