Tutupi transfer Neymar, Barca sogok pengacara

Minggu, 02 Februari 2014 - 15:16 WIB
Tutupi transfer Neymar,...
Tutupi transfer Neymar, Barca sogok pengacara
A A A
Sindonews.com - Seorang pengacara yang mewakili salah satu perusahaan yang turut andil dalam proses transfer Neymar, mengklaim Barcelona telah menawarinya sejumlah uang untuk menutupi proses transfer pemain muda Brasil itu. Sebelumnya kontroversi terkait kepindahan Neymar dari Santos ke Barca mencuat setelah klub asal Catalan itu tidak transparan terkait nilai transfer sang pemain.

Insiden tersebut bahkan berujung pengunduran diri Sandro Rosell dari jabatan Presiden Barca saat itu, bahkan ia mendapatkan gugatan penyalahgunaan dana transfer Neymar. Sementara itu Roberto Moreno, seorang pengacara yang bekerja untuk DIS mengklaim Barca pernah coba mensuap dirinya untuk tidka mengajukan gugatan.

"Barca menawarkan empat juta euro untuk tetap diam dan tidak mengajukan gugatan kepada mereka. Klub asal Catalan itu mengajukan tawaran tersebut melalui Andre Cury. Mereka bersikeras bila ingin masalah ini berakhir," terang Moreno seperti dilansir Football-Espana, Minggu (2/2).

Moreno mengonfirmasi kabar tersebut melalui AS pada awal pekan ini jika DIS telah mengajukan gugatan kepada Barcelona, Neymar dan Wagner Ribeiro di Brasil. Selanjutnya Moreno menegaskan pihaknya bakal menempuh jalur hukum di pengadilan Spanyol.

"Jika tidak ada masalah dengan Sandro Rosell, maka mengapa ia mengundurkan? Ini sangat aneh. Kami menuntut 40 persen dari transfer Neymar. Kami merasa seolah-olah tertipu yang dilakukan ayah Neymar dan sang pemain. Kami merasa ditipu dan kecewa," tandasnya.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8277 seconds (0.1#10.140)