Persija-Semen Padang saling puji
A
A
A
Sindonews.com - Kubu Persija Jakarta dan Semen Padang saling melontarkan pujian jelang bentrok kedua tim di ISL, Sabtu (8/2) besok di Gelora Bung Karno, Jakarta. Pelatih Semen Padang, Jafri Sastra tidak sungkan menyebut Persija sebagai tim yang komplit, untuk itu dia pun meminta para penggawanya tampil maksimal meladeni Macan Kemayoran -julukan Persija-.
"Intinya Persija itu tim yang komplit. Baik pemain, pelatih dan semuanya, untuk itu kami akan usaha main maksimal," kata Jafri usai sesi latihan di GBK, Jumat (7/2).
Di kubu Persija, Benny Dollo melontarkan pujian dengan menyebut tim Kabau Sirah sebagai tim yang punya kekuatan tersembunyi. Itu dibuktikan, kata Bendol -sapaan akrab Benny Dollo- dengan gelar juara IPL serta kemenangan di partai perdana ISL musim ini atas Barito Putera.
"Semen Padang tim yang kuat, mereka juara IPL dan menang melawan Barito menjadi bukti mereka punya kekuatan tersembunyi," ungkap Bendol.
Baik Semen Padang dan Persija memang tengah berdempetan di papan klasemen musim ini. Kedua tim sama-sama mengumpulkan tiga angka hasil dari satu kali menang di partai perdana. Uniknya, kemenangan itu sama-sama diraih atas Barito Putera. Hanya saja, Semen Padang unggul selisih gol sehingga menempati peringkat empat sementara Persija di posisi kelima.
"Intinya Persija itu tim yang komplit. Baik pemain, pelatih dan semuanya, untuk itu kami akan usaha main maksimal," kata Jafri usai sesi latihan di GBK, Jumat (7/2).
Di kubu Persija, Benny Dollo melontarkan pujian dengan menyebut tim Kabau Sirah sebagai tim yang punya kekuatan tersembunyi. Itu dibuktikan, kata Bendol -sapaan akrab Benny Dollo- dengan gelar juara IPL serta kemenangan di partai perdana ISL musim ini atas Barito Putera.
"Semen Padang tim yang kuat, mereka juara IPL dan menang melawan Barito menjadi bukti mereka punya kekuatan tersembunyi," ungkap Bendol.
Baik Semen Padang dan Persija memang tengah berdempetan di papan klasemen musim ini. Kedua tim sama-sama mengumpulkan tiga angka hasil dari satu kali menang di partai perdana. Uniknya, kemenangan itu sama-sama diraih atas Barito Putera. Hanya saja, Semen Padang unggul selisih gol sehingga menempati peringkat empat sementara Persija di posisi kelima.
(akr)