Jaga kondisi, Matthysse segera berlatih lagi
Minggu, 23 Februari 2014 - 16:33 WIB

Jaga kondisi, Matthysse segera berlatih lagi
A
A
A
Sindonews.com - Bersiap menyambut pertarungan di tahun 2014, mantan juara dunia tinju kelas welter junior interim WBC, Lucas Martin Matthysse, akan memulai pelatihannya. Petinju asal Argentina itu dijadwalkan akan memulai kamp pelatihan pada 3 Maret mendetang.
Pasca kekalahan angka dari juara kelas welter junior WBC/WBA Super, Danny Garcia, pada September lalu, Matthysse mengalami cedera tulang orbital (mata). Dia memerlukan waktu untuk memulihkan kondisinya. Dan saat ini, petinju 31 tahun itu dinilai sudah dalam kondisi siap tempur.
"Lucas akan memulai pemusatan latihan penuh pada 3 Maret. Kami sedang merampungkan tanggal (untuk pertarungannya)," tandas manajer Matthysse, Mario Arano.
Arano menjanjikan pada pertengahan pekan nanti, pihaknya akan memberikan informasi terkait Matthysse secara penuh. "Pada hari Rabu, kami akan mengadakan konferensi pers untuk mengabarkan semua situasi mengenai Lucas Matthysse."
Sejauh ini, berkembang rumor jika petinju yang sudah mengumpulkan 34 kemenangan (32KO) dan 3 kekalahan itu, menjadi lawan potensial buat mantan juara dunia tiga divisi, Adrien Broner atau juara kelas welter WBA, Marcos Maidana.
Pasca kekalahan angka dari juara kelas welter junior WBC/WBA Super, Danny Garcia, pada September lalu, Matthysse mengalami cedera tulang orbital (mata). Dia memerlukan waktu untuk memulihkan kondisinya. Dan saat ini, petinju 31 tahun itu dinilai sudah dalam kondisi siap tempur.
"Lucas akan memulai pemusatan latihan penuh pada 3 Maret. Kami sedang merampungkan tanggal (untuk pertarungannya)," tandas manajer Matthysse, Mario Arano.
Arano menjanjikan pada pertengahan pekan nanti, pihaknya akan memberikan informasi terkait Matthysse secara penuh. "Pada hari Rabu, kami akan mengadakan konferensi pers untuk mengabarkan semua situasi mengenai Lucas Matthysse."
Sejauh ini, berkembang rumor jika petinju yang sudah mengumpulkan 34 kemenangan (32KO) dan 3 kekalahan itu, menjadi lawan potensial buat mantan juara dunia tiga divisi, Adrien Broner atau juara kelas welter WBA, Marcos Maidana.
(nug)