The Reds menang, Rodgers kecewa
A
A
A
Sindonews.com – Liverpool berhasil meraih hasil manis kala membungkam Swansea City dengan skor 4-3 di Anfield Stadium, Minggu (24/2) malam. Namun, hasil tersebut belum membuat sang pelatih, Brendan Rodgers, puas. Rodgers justru kecewa dengan performa pertahanan anak asuhnya.
The Reds sempat unggul 2-0 melalui gol yang dicetak Daniel Sturridge dan Jordan Henderson. Namun Swansea mampu menyamakan kedudukan melalui gol yang dicetak Jonjon Shelvey dan Wilfried Bony.
Beruntung tuan rumah kembali membuat dua gol yang lagi-lagi dicetak Sturridge dan Henderson, sementara tim tamu membalasnya dengan gol penalti Bony. Akhirnya, laga berakhir dengan skor 4-3 untuk tuan rumah.
Tiga gol menjadi bukti rapuhnya pertahanan The Reds di laga tersebut. Tak hanya itu, lengangnya pertahanan yang digawangi Martin Skrtel membuat gelandang-gelandang tim tamu leluasa melepaskan sepakan. Tercatat, The Swans melepaskan 14 tendangan dan lima diantaranya tepat sasaran. Usai laga Rodgers menyampaikan kekecewaanya atas performa bertahan yang ditunjukan anak asuhnya.
“Saya tidak senang dengan pertahanan kami hari ini. Beberapa hal tidak bisa dilatih. Itu lebih mengandalkan feeling bagaimana untuk bertahan di sebuah pertandingan,” ungkap Rodgers seperti dikutip di situs resmi klub, Senin (24/2).
“Anda harus menggunakan pengalaman anda untuk bertahan. Saya selalu mengatakan itu sejak pertama kali melatih tim ini. Hari ini kami memiliki beberapa momen yang tidak bagus,” pungkasnya.
The Reds sempat unggul 2-0 melalui gol yang dicetak Daniel Sturridge dan Jordan Henderson. Namun Swansea mampu menyamakan kedudukan melalui gol yang dicetak Jonjon Shelvey dan Wilfried Bony.
Beruntung tuan rumah kembali membuat dua gol yang lagi-lagi dicetak Sturridge dan Henderson, sementara tim tamu membalasnya dengan gol penalti Bony. Akhirnya, laga berakhir dengan skor 4-3 untuk tuan rumah.
Tiga gol menjadi bukti rapuhnya pertahanan The Reds di laga tersebut. Tak hanya itu, lengangnya pertahanan yang digawangi Martin Skrtel membuat gelandang-gelandang tim tamu leluasa melepaskan sepakan. Tercatat, The Swans melepaskan 14 tendangan dan lima diantaranya tepat sasaran. Usai laga Rodgers menyampaikan kekecewaanya atas performa bertahan yang ditunjukan anak asuhnya.
“Saya tidak senang dengan pertahanan kami hari ini. Beberapa hal tidak bisa dilatih. Itu lebih mengandalkan feeling bagaimana untuk bertahan di sebuah pertandingan,” ungkap Rodgers seperti dikutip di situs resmi klub, Senin (24/2).
“Anda harus menggunakan pengalaman anda untuk bertahan. Saya selalu mengatakan itu sejak pertama kali melatih tim ini. Hari ini kami memiliki beberapa momen yang tidak bagus,” pungkasnya.
(nug)