Lebih unggul, Salido tak boleh remehkan Lomachenko

Rabu, 26 Februari 2014 - 17:49 WIB
Lebih unggul, Salido...
Lebih unggul, Salido tak boleh remehkan Lomachenko
A A A
Sindonews.com - Juara dunia tinju kelas bulu versi WBO, Orlando Salido asal Meksiko, akan menunjukkan kelasnya dan memberikan pelajaran terhadap penantangnya, Vasyl Lomachenko, pada pertarungan mempertahankan gelar di Alamodome, San Antonio, Texas, Amerika Serikat, Sabtu (1/3) waktu setempat.

Dalam laga tersebut, Salido, yang sudah kenyang makan asam garam di divisi kelas bulu, mencoba untuk meredam tantangan dari petinju asal Ukraina yang baru saja beranjak profesional itu.

"Saya akan perkenalkan dia tentang tinju profesional," tegas Salido, ketika baru menginjakkan kakinya di San Antonio.

Di atas kertas, tentu Salido jauh diunggulkan dibanding Lomachenko, yang baru menorehkan satu kemenangan (1KO) dalam penampilan profesionalnya. Kendati demikian, Lomachenko tidak bisa diremehkan begitu saja, pasalnya petinju 26 tahun itu mencatatkan banyak prestasi mengkilap di tingkat amatir.

Lomachenko, yang memiliki gaya kidal, berhasil meraih dua medali emas buat Ukraina di Olimpiade Beijing 2008 dan London 2012. Dia juga sukses merebut dua emas dan satu perak di kejuaraan amatir dunia, ditambah satu emas kejuaraan amatir Eropa. Catatan pertarungan amatirnya juga cukup mengesankan, 396 kemenangan dan hanya satu kekalahan.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7161 seconds (0.1#10.140)