Nadal-Serena masih kokoh di puncak

Selasa, 18 Maret 2014 - 15:58 WIB
Nadal-Serena masih kokoh di puncak
Nadal-Serena masih kokoh di puncak
A A A
Sindonews.com - Gagal mengamankan trofi juara di turnamen Indian Wells, tak membuat peringkat Rafael Nadal merosot. Pasalnya, pria asal Spanyol itu masih bertengger sebagai petenis terbaik dunia dengan raihan 13.130 poin.

Kendati begitu, posisinya bakal terus terancam terutama dari rival terdekatnya Novak Djokovic. Dilansir situs resmi ATP, Selasa (18/3), juara Indian Wells itu terus menempel petenis kidal tersebut di peringkat kedua dengan selisih 2230 poin.

Nasib baik justru dirasakan Roger Federer. Petenis Swiss itu merangkak naik tiga posisi ke urutan kelima atau tepat di belakang Stanislas Wawrinka dan David Ferrer. Sementara itu, Andy Murray yang belum mengangkat trofi juara di tahun ini membuatnya terlempar ke peringkat keenam.

Tak jauh berbeda dengan Nadal, Serena Williams juga masih bertahan sebagai petenis terbaik dunia. Dilihat dari situs resmi WTA, petenis Amerika Serikat itu bahkan terpaut jauh dalam perolehan poin dengan Li Na, yang kini menduduki peringkat kedua.

Berikut adalah lima petenis terbaik versi ATP :


1. Rafael Nadal : 13131 poin
2. Novak Djokovic : 10900 poin
3. Stanislas Wawrinka : 5650 poin
4. David Ferrer : 5150 poin
5. Roger Federer : 5054 poin

Berikut adalah lima petenis terbaik versi WTA :


1. Serena Williams : 12660 poin
2. Li Na : 7185 poin
3. Agnieszka Radwanska : 6215 poin
4. Victoria Azarenka : 5441 poin
5. Simona Halep : 4775 poin
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6543 seconds (0.1#10.140)