Heat patenkan posisi di Wilayah Timur

Kamis, 03 April 2014 - 10:16 WIB
Heat patenkan posisi di Wilayah Timur
Heat patenkan posisi di Wilayah Timur
A A A
Sindonews.com - Miami Heat berhasil menjaga tradisi kemenangannya di kompetisi lanjutan musim reguler NBA. Menjamu Milwaukee Bucks di AmericanAirlines Arena, Kamis (3/4) tuan rumah menang telak dengan skor 96-77.

Dengan kemenangan empat kali secara berturut-turut ini, Heat tetap bertengger di peringkat teratas Wilayah Timur dengan rekor menang-kalah (51-22). Sementara bgai Bucks, ini adalah kekalahan ketiga mereka secara beruntun.

Jalannya pertandingan
Sejak pertandingan kuarter pertama di mulai, Heat langsung mengambil inisiatif untuk mendominasi permainan. Strategi yang diterapkan Erik Spoelstra itu ternyata terbukti ampuh. Mereka mampu mengambil alih perolehan poin 33-19 di kuarter pembuka ini.

Unggul 12 poin atas Bucks semakin membuat LeBron James dkk tampil impresif. Dilihat dari hasil pertandingan, Heat terbukti tak pernah kehilangan momen mengungguli tim tamu dalam hal perolehan poin. Sebelum akhirnya Heat mampu menutup pertandingan ini dengan skor 96-77.

Bisa dikatakan, ini merupakan kemenangan yang luar biasa bagi Heat. Pasalnya, bintang mereka LeBron James tampil kurang maksimal akibat mengalami masalah. Namun dia mampu menyumbangkan poin tertinggi pada pertandingan ini. Sumbangan 17 poin, empat rebound serta delapan asisst berhasil mengantarkan timnya membukukan kemenangan keempat secara berturut-turut.

"Jika saya merasa bisa memberikan sesuatu, maka saya harus berada di luar sana untuk menjalani pertandingan bersama rekan setim saya. Ini bentuk kewajiban saya kepada tim ini," kata LeBron seusai pertandingan dilansir ESPN, Kamis (3/4).

Berikut hasil pertandingan :


Indiana 101, Detroit 94
New York 110, Brooklyn 81
Cleveland 119, Orlando 98
Charlotte 123, Philadelphia 93
Toronto 107, Houston 103
Washington 118, Boston 92
Chicago 105, Atlanta 92
Minnesota 102, Memphis 88
San Antonio 111, Golden State 90
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7023 seconds (0.1#10.140)
pixels