Persijap kantongi jurus Semen Padang

Minggu, 06 April 2014 - 15:27 WIB
Persijap kantongi jurus...
Persijap kantongi jurus Semen Padang
A A A
Sindonews.com - Momen jeda pertandingan yang cukup lama dimanfaatkan oleh tim pelatih Persijap Jepara untuk mempelajari skema bermain Semen Padang. Laskar Kalinyamat bakal menghadapi Kabau Sirah pada 12 April mendatang di Stadion Gelora Bumi Kartini Semarang dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) di Grup Barat.

Dari rekaman hasil pertandingan terakhir saat uji coba dengan PSM Makassar, Semen Padang masih memperlihatkan permainan cepat melalui gelandangnya. "Mereka bermain ofensif pada 10 sampai 20 menit-menit pertama dan berusaha langsung mencetak gol. Ini sudah diperlihatkan saat pertandingan di kandang maupun laga tandang," kata Pelatih Persijap Raja Isa, kemarin.

Persijap mengakui Semen Padang adalah lawan yang tangguh. Para pemainnya selalu tampil ngotot dan ngeyel dalam setiap kali pertandingan. Namun demikian Raja menegaskan anak asuhnya tetap akan mengimbangi dan memanfaatkan sekecil apapun peluang yang ada.

"Kita harus tetap berupaya untuk menekan. Konsep yang digunakan Semen Padang ini tidak berubah, masih dengan menggunakan formasi 4-4-2 dan mengandalkan empat gelandang yang rajin turun naik seperti Eka Ramdani dan Erlangga Sucipto," katanya.

Untuk sementara ini Persijap masih fokus konsentrasi menghadapi Semen Padang, sebelum menghadapi Persija Jakarta pada laga berikutnya. (arif purniawan)
(wbs)
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5004 seconds (0.1#10.24)