Misi berburu tiga kemenangan beruntun

Senin, 07 April 2014 - 21:51 WIB
Misi berburu tiga kemenangan...
Misi berburu tiga kemenangan beruntun
A A A
Sindonews.com - AC Milan membawa misi mencari tiga kemenangan beruntun untuk pertama kalinya sepanjang musim ini ketika menyambangi kandang Genoa dalam laga lanjutan Serie A, Selasa (8/4) dini hari nanti. Performa buruk I Rossonerri -julukan Milan- membuat mereka terperosok ke peringkat 11 klasemen sementara dengan tujuh laga tersisa.

Belakangan skuat asuhan Clarence Seedorf menunjukkan tren membaik setelah dua kemenangan yang mereka raih kala berhadapan dengan Fiorentina dan Chievo. Performa juara Serie A 18 kali itu bakal kembali diuji ketika menjadi tamu Genoa dini hari nanti untuk mendapatkan poin sempurna demi mendongkrak posisi mereka di papan klasemen.

Apabila melihat rekor pertemuan kedua tim, Milan memang berada di atas angin. Dari tujuh pertemuan terakhir, Milan belum pernah sekalipun mencium kekalahan. Catatan ini memberi angin segar bagi Milan yang tengah memburu kemenangan ketiga mereka secara beruntun pada musim ini. Kehadiran juru taktik asal Belanda diyakini menjadi kunci membaiknya penampilan Milan.

"Seedorf cukup tenang, meski tentu saja kekalahan mempengaruhi setiap orang. Kami hanya membutuhkan waktu untuk memahami apa yang ia inginkan dan menterjemahkan semua idenya. Clarence merupakan pelatih yang menyukai dialog, untuk itu kami hanya perlu mengenal satu sama lain," terang bek tengah Milan, Daniele Bonera.

Sementara itu Genoa sendiri yang berjarak satu peringkat dari Milan sedang tidak dalam kondisi bagus. Performa laga kandang skuat asuhan Gian Piero Gasperini juga tidak terlalu sempurna dan kemungkinan besar bisa dimanfaatkan Milan. Pertemuan terakhir keduanya bermain imbang 1-1 di awal musim ini. Milan pada laga nanti akan kehilangan Michael Essien karena cedera paha, sedangkan Genoa dipastikan bakal tampil dengan kekuatan penuh.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6543 seconds (0.1#10.140)