LeBron legowo Durant sabet MVP

Kamis, 10 April 2014 - 14:39 WIB
LeBron legowo Durant...
LeBron legowo Durant sabet MVP
A A A
Sindonews.com - Kevin Durant mampu menghipnotis pecinta basket NBA musim ini lewat aksinya bersama Oklahoma City Thunder. Permainan menghibur bagi para fans membuat banyak kalangan menilai dia pantas mendapatkan penghargaan Most Valuable Player (MVP) musim ini.

Durant memang telihat mudah 'menyulap' sebuah pertandingan menjadi miliknya. Tengok saja, apa yang sudah diraih dalam 78 pertandingan terakhir bersama Thunder. Pria kelahiran Washington, Amerika Serikat itu mampu melebihi prestasi Michael Jordan dengan mencetak di atas 25 poin selama 41 pertandingan berturut-turut.

Menanggapi soal prestasi Durant, LeBron James berkata dia pantas menyandang predikat sebagai MVP 2014. "Saya bisa katakan Durant adalah pemain basket paling konsisten musim ini. Jadi, dia pantas menyandang predikat sebagai MVP. Selain konsisten, dia juga mampu mencetak poin tinggi di setiap pertandingan," kata LeBron seperti dilansir ESPN, Kamis (10/4).

"Saya pikir Durant telah memiliki musim terbaiknya dan pasti kalian paham setelah dia menerima penghargaan MVP, maka dia bakal semakin menjadi pemain yang sulit untuk dihentikan. Saya tidak terjebak dengan perkataan orang tentang Durant. Pada suatu hari, mereka juga akan mengerti apa yang akan terjadi ke depannya," tambahnya.

Durant memiliki rata-rata 32 poin, 5,6 assist, 7,6 rebound dan 1,3 steal per gamenya. Kini, pemain berusia 25 tahun itu pun tak ingin lagi berada di belakang LeBron James dalam memperebutkan penghargaan MVP. Kemungkinan besar, musim ini dia ditakdirkan untuk menyabet penghargaan tersebut. Kita lihat saja nanti, siapa yang akhirnya keluar sebagai pemenang.
(akr)
Berita Terkait
Subaru XV 2.0i 2013,...
Subaru XV 2.0i 2013, SUV AWD Mewah dan Ganteng, Harga Anjlok
Keseruan NBA Cares di...
Keseruan NBA Cares di Jakarta, Grant Williams dan Marques Bolden Latih Siswa SDN Rawa Barat 05
Tekuk Clippers, Phoenix...
Tekuk Clippers, Phoenix Suns Juara Wilayah Barat
Giannis Antetokounmpo...
Giannis Antetokounmpo Bawa Bucks Menang di Markas Pacers
Menang dari Thunder,...
Menang dari Thunder, Curry Jaga Rekor Tak Terkalahkan Warriors
Damian Lillard Bawa...
Damian Lillard Bawa Blazers Taklukkan Lakers
Berita Terkini
Mike Tyson Akui Kehebatan...
Mike Tyson Akui Kehebatan Tinju Muhammad Ali: Dia Seperti T-Rex Berwajah Tampan
9 menit yang lalu
Streaming LaLiga Matchday...
Streaming LaLiga Matchday 32 di VISION+, Saksikan Duel Panas Real Madrid, Barcelona, hingga Atletico Madrid!
51 menit yang lalu
Gara-gara Percaya Kiamat...
Gara-gara Percaya Kiamat Makin Dekat, Carlos Roa Pensiun di Usia 29 Tahun
1 jam yang lalu
Kenapa Canelo Tolak...
Kenapa Canelo Tolak Tawaran Fantastis Rp1,1 Triliun untuk Lawan David Benavidez?
1 jam yang lalu
Hasil Tinju Dunia: Josh...
Hasil Tinju Dunia: Josh Warrington Menang Angka Mutlak atas Asad Asif Khan
3 jam yang lalu
Jadwal Arab Saudi vs...
Jadwal Arab Saudi vs Uzbekistan di Final Piala Asia U-17 2025
3 jam yang lalu
Infografis
Atlet Indonesia Catat...
Atlet Indonesia Catat Rekor Dunia dan Sabet Emas IFSC World Cup
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved