Van Gaal ke MU, Van Persie bertahan

Minggu, 20 April 2014 - 14:20 WIB
Van Gaal ke MU, Van Persie bertahan
Van Gaal ke MU, Van Persie bertahan
A A A
Sindonews.com - Mantan striker timnas Belanda, Pierre van Hooijdonk yakin bahwa Robin van Persie akan tetap di Manchester United jika Louis van Gaal menggantikan posisi David Moyes sebagai manajer Setan Merah.
United dilaporkan telah bertemu dengan pelatih asal Belanda tersebut. Van Gaal akan mundur sebagai pelatih De Oranje selepas Piala Dunia 2014, hal inilah yang coba dimanfaatkan oleh kubu United untuk melakukan negosisasi dengan Van Gaal.
Van Hoojidonk mengatakan kedatangan Van Gaal ke Old Trafford bisa menjadi kabar yang menggembirakan buat Van Persie yang kini masih mengalami masalah cedera lutut.
"Saya beritahu satu hal, jika Van Gaal jadi manajer Manchester United, Van Persie akan tetap bertahan," kata eks bomber Glasgow Celtic itu kepada The Mirror.
"Louis akan membawa sejumlah pemain top dan dia akan membuat United baru, yang sebenarnya memang diperlukan." sambungnya.
Hingga pekan ini, Van Persie mencetak 11 gol dari 18 penampilan Liga Primer.
(dka)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8888 seconds (0.1#10.140)
pixels